Nama Joko Widodo Diabadikan Menjadi Penamaan Jalan di Uni Emirat Arab (UEA)

- 20 Oktober 2020, 13:00 WIB
President Joko Widodo Street.
President Joko Widodo Street. /Istimewa/RRI

DESKJABAR - Nama Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) ternyata, bukan hanya dikenal di kalangan masyarakat Indonesia, tetapi juga sangat terkenal di Uni Emirat Arab (UEA).

Pasalnya nama Joko Widodo diabadikan dalam sebuah nama jalan di Abu Dhabi.

Hal mengejutkan tersebut berawal dari sebuah acara peresmian yang dilakukan pada Senin 19 Oktober 2020 waktu setempat.


Baca Juga: Habib Bahar bin Smith Menang, Bapas Bogor Banding Atas Putusan PTUN Bandung

Peresmian President Joko Widodo Street, dipimpin oleh Chairman Abu Dhabi Executive Office, Sheikh Khalid bin Mohammed bin Zayed Al Nahyan.

Koordinator Fungsi Pensosbud KBRI Abu Dhabi, Nur Ibrahim mengatakan, peresmian nama jalan itu turut dihadiri oleh Duta Besar RI untuk Uni Emirat Arab (UEA). Turut hadir pula sejumlah pejabat Kementerian Luar Negeri UEA dan Abu Dhabi Municipality.

"Mereka bersama-sama menyaksikan penyingkapan tirai merah yang sebelumnya menutup nama jalan tersebut," kata Nur dalam keterangan tertulis, Selasa 20 Oktober 2020.

Baca Juga: UMKM Peroleh Pelatihan Pemasaran dan Manajemen Produk Halal

Nur menyebut, penamaan Jalan Presiden Jokowi ini merefleksikan hubungan erat antar pemerintah Indonesia dengan UEA, sekaligus bentuk penghormatan Pemerintah UEA kepada Jokowi dalam memajukan hubungan bilateral kedua negara.

Dikutip DeskJabar dari RRI, Jalan Presiden Jokowi sendiri terletak di salah satu ruas jalan utama yang membelah ADNEC (Abu Dhabi National Exhibition Center) dengan Embassy Area, kawasan ini biasa di tempati sejumlah kantor perwakilan diplomatik.

Nama jalan ini sebelumnya adalah Al Ma’arid Street (dalam bahasa Indonesia artinya ekshibisi/pameran) yang menghubungkan Jalan Rabdan dengan Jalan Tunb Al Kubra.


Baca Juga: Hasil Studi, Jauhkan AC dari Ruangan ICU yang Merawat Pasien Corona

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x