Cara Menjaga Kue Kering Tetap Renyah, Agar Lebaran Nanti Masih Segar dan Enak Disantap

- 1 April 2023, 07:49 WIB
Ilustrasi cara menjaga kue kering tetap renyah.
Ilustrasi cara menjaga kue kering tetap renyah. /Pixabay/ JillWellington/

DESKJABAR - Lebaran sebentar lagi, sudah menjadi tradisi membuat kue kering. Sayangnya gampang-gampang susah membuat kue kering tetap renyah dan tahan lama.

Terkadang saat kita masukkan toples kue kering renyah kita berubah menjadi lebih lembut dalam waktu yan relatif sebentar.

Melempem dan terasa kurang segar merupakan problem banyak orang tentang kue kering renyah yang disimpan agak lama. Apalagi jika kita buat sekarang dan akan dikonsumsi nanti Lebaran.

Bagaimana mempertahankan kue kering tetap renyah dalam waktu yang lama ada trik tersendiri.

Berdasarkan laman bakingkneads.com, kue kering renyah terkadang berubah melembut dalam dua tiga hari.

Baca Juga: Mantap! Resep Kue Jadul, Putu Mayang Warna Warni Bak Pelangi Kuah Kinca Nangka, Cantik Tanpa Cetakan

Jika itu cookies dengan cokelat chips mungkin akan terasa wajar jika dia sedikit melembut dalam beberapa hari, karena ia kadang lebih enak jika disantap dalam keadaan agak empuk.

Jangan Menumpuk Kue 

Menurut laman The Kitchn, cara menyimpan agar kue kering tetap renyah menjandi satu kunci utama yang harus diperhatikan.

Adalah salah jika Anda menumpuk kue terlalu banyak dalam satu wadah setelah kue dipanggang.

Membaginya dalam jumlah yang tidak terlalu banyak dalam toples tertutup rapat merupakan cara yang bijaksana.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: The Kitchn


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x