Kilas Balik 2022: Kemenag Luncurkan Aplikasi Ustadzkita, MOOC Pintar, Pusaka, dan Transformasi Digital

- 4 Januari 2023, 12:37 WIB
Transformasi Layanan Umat yang telah digulirkan Menag sejak awal 2022
Transformasi Layanan Umat yang telah digulirkan Menag sejak awal 2022 /kemenag.go.id/

Dari jumlah tersebut, 19 ribu orang berhasil mendaftar untuk mengikuti pelatihan yang berlangsung pada periode 26 Oktober hingga 6 November 2022. Selanjutnya, dari jumlah peserta tersebut, 9.307 orang dinyatakan lulus dalam Pelatihan Kurikulum Merdeka melalui Massive Open Online Courses (MOOC) Pintar.

Melalui MOOC Pintar, Pelatihan Kurikulum Merdeka dapat dilakukan secara online sehingga guru dapat mengikutinya dari tempat tugas masing-masing.

"Ini adalah terobosan kami untuk mempermudah masyarakat mengikuti pelatihan. Angka kelulusan sebanyak 9.307 peserta adalah jumlah yang besar untuk sekali pelatihan.

Hal ini dapat terwujud berkat pemanfaatan teknologi dan transformasi digital," ujar Suyitno di Jakarta, Senin 14 November 2022."

Kepala Pusdiklat Tenaga Teknis, Mastuki juga menyatakan rasa terima kasihnya atas jumlah peserta yang lulus dalam Pelatihan Kurikulum Merdeka melalui MOOC Pintar ini.

Menurutnya, pelatihan model asynchronous ini telah diterima dengan baik oleh masyarakat, sehingga dapat mempercepat target sosialisasi Kurikulum Merdeka.

Pusaka Super Apps

Transformasi digital di Kemenag  pada tahun 2022 mencapai puncaknya dengan peluncuran aplikasi Pusaka Super Apps Kementerian Agama.

Aplikasi ini dirilis oleh Gus Men pada peringatan Hari Guru Nasional (HGN), 25 November 2022.

Peluncuran aplikasi ini dihadiri oleh ratusan Guru dan Kepala Madrasah Kreatif, Inovatif, dan Dedikatif dari seluruh daerah di Indonesia. Hadir juga para pejabat Eselon I dan II pusat, pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri, dan Kepala Kanwil Kemenag Provinsi di Indonesia.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah