Musim Hujan Enaknya Makan Berkuah! Yuk Buat Soto Santan Simple Tapi Lezat, Ini Resep dari Chef Rudy Choirudin

- 26 Desember 2022, 15:05 WIB
Resep soto santan simple ala Chef Rudy Choirudin yang lezat cocok disantap saat musim hujan
Resep soto santan simple ala Chef Rudy Choirudin yang lezat cocok disantap saat musim hujan /YouTube Simple Rudy TV /

DESKJABAR- Di tengah musim hujan seperti ini menyantap makanan berkuah memang lezat.

Salah satu makanan berkuah yang bisa dicoba yaitu ada soto santan.

Soto santan ini menggunakan santan cair dan kental sehingga menghasilkan rasanya lebih gurih dan lezat.

Begitu pula dengan resep soto santan yang dibagikan oleh Chef Rudy Choirudin.

Baca Juga: Gausah Antre Beli! Ini Resep Soto Daging ala Chef Rudy Choirudin Simple Tapi Enak, Cocok Nih Buat Musim Hujan

Selain rasanya yang lezat, enak, gurih cara buatnya pun cukup simple.

Jadi, sangatlah mudah jika dipraktikkan sendiri di rumah.

Apalagi, saat musim hujan seperti jadi tak perlu repot beli di luar.

Penasaran kan bagaimana resep soto santan simple ala Chef Rudy Choirudin ini?.

Baca Juga: Sambal Pete Ala Warung Sunda, Pedas nya Mantul, Pas Disantap dengan Nasi Hangat, Ini Resep dan Cara Membuatnya

Melansir dari kanal YouTube Simple Rudy TV berikut resep soto santan yang lezat dan simple;

Bahan 1

• 250 g daging sengkel sapi
• 250 g babat putih
• 4 buah cengkih
• 4 batang kecil kayu manis
• 2 butir kapulaga
• 1 lembar daun salam
• 5 lembar daun jeruk
• 2 batang serai, memarkan
• 2 ½ sdt garam
• 1 sdt gula pasir
• 1.250 ml air

Bahan 2 (bumbu halus)

• 5 siung bawang putih
• 5 siung bawang merah
• 3 cm jahe
• 2 cm lengkuas
• 4 sdt jintan
• 3 butir Kemiri, sangrai

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Nasi Goreng, Makanan Favorit Tak Kenal Usia

Bahan 3

• 5 sdm minyak goreng
• 1 sdt ketumbar bubuk
• 1 sdt nerica bubuk
• 500 ml santan kental
• 100 ml susu 

Bahan 4

• 2 buah kentang, masing-masing dipotong 4 bagian, lalu digoreng
• 1 buah tomat, dipotong dadu
• 1 sdm kecap manis
• 2 batang daun bawang, diambil bagian hijaunya saja, lalu dirajang
• 2 sdm bawang goreng
• 2 buah jeruk limau
• 2 sdm ambal baso

Baca Juga: Resep Butter Cake ala Chef Devina, Nikmati Bareng Keluarga atau Orang Tersayang Jelang Tahun Baru 2023

Cara membuat

1.Rebus (bahan 1) hingga mendidih kemudian kecilkan api, rebus selama 50 menit hingga babat empuk dan kuahnya tersisa 600 ml
2.Ulek/haluskan (bahan 2) hingga halus
3.Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus beserta ketumbar bubuk hingga harum dan matang
4.Tuang 2 sendok sayur kaldu ke dalam tumisan, lalu masak hingga bumbu tanak 5.Tuang tumisan bumbu ke dalam rebusan daging, aduk rata
6.Masukkan santan, rebus hingga mendidih
7.Masukkan susu dan merica bubuk, masak hingga mulai mendidih, sesekali aduk agar santan tidak pecah
8.Angkat daging dan babat, tetap rebus kaldu dengan api kecil
9.Potong serasi daging dan babat, sisihkan
10.Untuk penyajiannya, tata ke dalam mangkok, daging, babat, kentang, tomat kemudian siram dengan kuah, taburi daun bawang, bawang goreng, emping, kecap manis, jeruk limau dan sambal
11.Hidangkan selagi hangat

Baca Juga: Resep Soto Ayam Bening ala Chef Rudy Choirudin Buatnya Mudah, Rasanya Lezat, Segar Cocok Dimakan saat Hujan!

Itulah resep soto santan simple ala Chef Rudy Choirudin yang lezat cocok disantap saat musim hujan .

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. ***

Editor: Lilis Lestari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x