Jajanan Kekinian! Ini Dia Resep Siomay Praktis ala Chef Rudy Choirudin, Rasanya Enak Pisan dan Mantul

- 25 November 2022, 11:25 WIB
Resep membuat jajanan kekinian yaitu siomay praktis ala Chef Rudy Choirudin rasanya enak dan mantul.
Resep membuat jajanan kekinian yaitu siomay praktis ala Chef Rudy Choirudin rasanya enak dan mantul. /YouTube Rudy Simple TV/

DESKJABAR - Ada banyak jajanan kekinian yang dijumpai dan dijual di jalanan.

Jajan kekinian ini sangat digemari oleh banyak orang.

Salah satu satu jajanan kekinian yang menjadi favorit yaitu siomay.

Ternyata untuk membuat jajanan kekinian siomay tidaklah sulit.

Baca Juga: GEMPA di Cianjur: Bantuan Dua Truk Makanan dan Obat Obatan Dibawa Para Istri BIN ke Cugenang

Begitu pula dengan resep yang dibagikan oleh Chef Rudy Choirudin.

Dimana resep siomay ala Chef Rudy Choirudin ini cukup praktis.

Tidak hanya itu, rasanya somay pun enak pisan dan mantul.

Dikutip dari kanal YouTube Simple Rudy TV berikut resep membuat siomay praktis ala Chef Rudy Choirudin;

Baca Juga: Ide Masak Hari Ini, Resep Ayam Goreng Bawang Putih dengan Sambal Bawang, Bikin Anda Lupa Diet

Bahan 1

• 200 g daging ayam (fllet/tanpa tulang), dipotong dadu kecil
• 50 g udang kupas, dirajang
• 50 g bengkuang, dipotong dadu kecil
• 4 batang daun bawang, dirajang
• 2 sdm keripik bawang putih goreng, dihaluskan
• 2 butir telur
• 4 sdm tepung maizena
• 1 sdm minyak wijen
• 1 sdm kecap asin
• 1 sdt merica bubuk
• 1 sdt garam

Bahan 2

• 30 buah klit pangsit (berbentuk bulat)
• ½ buah wortel, diparut dan diperas sampai kering dengan kain atau tissue dapur
• Cetakan kue mangkuk, yang sudah diolesi dengan minyak, secukupnya

Baca Juga: Jangan Cuma Dimasak Acar, Cobain Nih Resep Oseng Timun Telur, Simpel dan Ekonomis, Enaknya Bikin Nagih

Bahan 3 (saus)

• 3 sdm saus cabe
• 6 sdm saus tomat
• 2 sdm gula pasir
• ½ sdt garam
• 1 sdt cuka
• ¼ sdt ngohiong (jika suka)
• 2 sdm air panas

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Wedang Jahe Lemon, Yuk Bikin di Rumah agar Hidup Bergairah!

Cara Membuat

1. Campur ayam, udang, bengkuang, daun bawang, keripik bawang putih di dalam wadah, aduk, lalu tambahkan telur, aduk rata.
2. Tambahkan garam, kecap asin, minyak wijen, dan merica bubuk, aduk rata.
3. Masukkan tepung maizena, aduk rata.
4. Letakkan selembar kulit pangsit ke dalam cetakan kue, isi dengan 2 sdt adonan lalu berikan serutan wortel di atasnya. Lakukan hingga selesai.
5. Panaskan kukusan, kukus siomai selama 10 menit dengan api sedang dan panci tertutup. Angkat dan keluarkan dari cetakan. Sisihkan.
6. Untuk membuat sausnya, masukkan semua bahan 3 ke dalam wadah, aduk rata.
7. Sajikan siomay berserta sausnya.

Baca Juga: Mendung dan Dindin Begini, Baiknya Bikin WEDANG JAHE SUSU, Iniliah Resep dan Cara Membuatnya, Hangat!

Itulah resep membuat siomay praktis ala Chef Rudy Choirudin rasanya enak pisan dan mantul.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. ***

Editor: Lilis Lestari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x