PENTING, Cara Bisnis Rasulullah SAW Yang Wajib Ditiru, Kata Buya Yahya Sukses Dunia Akhirat

- 20 November 2022, 19:40 WIB
 Buya Yahya menjelaskan cara bisnis Rasulullah SAW yang wajib ditiru agar sukses dunia dan akhirat/ YouTube Buya Yahya
Buya Yahya menjelaskan cara bisnis Rasulullah SAW yang wajib ditiru agar sukses dunia dan akhirat/ YouTube Buya Yahya /

 

 

DESKJABAR - Rasulullah SAW adalah teladan dalam berbagai hal termasuk juga dalam bisnis.

Cara bisnis yang dicontohkan Rasulullah SAW ini wajib ditiru oleh umat islam agar sukses di dunia dan sukses di akhirat.

Penting cara yang dicontohkan Rasulullah SAW wajib ditiru kata Buya Yahya agar sukses dunia dan akhirat.

Buya Yahya pengasuh Pesantren Al Bahjah dengan nama lengkap Yahya Zainul Ma'arif memberikan gambaran bagaimana cara bisnis Rasulullah SAW.

Baca Juga: Jadilah Orang Cerdas, Buya Yahya Beberkan Model Usaha Ala Rasulullah SAW, Ayo Mulai Bisnis

Cara bisnis Rasulullah SAW ini bisa sukses di dunia dan akhirat dan ini penting untuk ditiru oleh umat muslim yang ingin bisnis.

Langkah pertama kata Buya Yahya cara bisnis yang dilakukan oleh Rasulullah SAW diawali dari niat.

Di mana dalam memulai usaha atau bisnis harus diawali dengan niat yang baik yakni niat untuk kebahagiaan di akhirat.

Kata Buya Yahya dalam usaha itu apa yang dihasilkan dari usaha di dunia ini harus dibawa ke akhirat jangan sampai ditinggal di dunia.

Baca Juga: Sebentar Lagi Anggota BTS Korea Selatan Jungkook Tampil di Acara Pembukaan Piala Dunia 2022 Qatar, Nyanyi Duet

Maka niat awal dalam memulai usaha atau bisnis harus dengan niat yang baik yakni untuk akhirat, seperti yang dicontohkan Rasulullah SAW.

"Apapun yang dicari di dunia ini yang kebayang pertama adalah untuk akhirat dan digunakan untuk akhirat," kata Buya Yahya.

Dengan niat yang baik, meskipun usahanya belum berhasil seperti yang diinginkan, maka sudah mendapatkan pahala dan ini yang disebut dengan sukses.

Langkah kedua yang harus dilakukan dalam memulai usaha atau bisnis agar sukses dunia dan akhirat kata Buya Yahya usahanya harus halal.

Baca Juga: Pemkab Bandung umumkan formasi dan penempatan CASN PPPK Tenaga Kesehatan 2022, Segera Persiapkan Diri

Pastikan bisnis atau usaha yang dijalani benar benar halal. Jangan sampai memiliki pemikiran sukses dulu baru taubat kemudian.

Karena kata Buya Yahya tujuan yang baik jika diusahakan dengan cara yang tidak baik maka tidak akan pernah sampai ke tujuan. Maka usaha yang dijalankan harus benar benar halal.

Kemudian berusaha dengan cara lahir dan batin yang diajarkan oleh Rasulullah SAW dalam bisnis atas usaha.

Jadi usaha atau bisnis yang dijalankan harus dilakukan dengan menggabungkan antara cara lahir dan cara batin.

Cara lahir berusaha semaksimal mungkin sedangkan cara batin bersandar kepada Allah SWT atau tawakal kepada Allah SWT.

Baca Juga: Preman Pensiun 7 Hari Ini Episode 31, Kang Mus Perintahkan Trio MCU Memberikan Pelajaran Pada Bang Edi

Kata Buya Yahya cara ini diajarkan oleh Rasulullah SAW dalam berusaha atau bisnis. Maka ketika memulai usaha harus diawali dengan doa.

"Titi kesuksesan mu dengan Allah SWT, jangan sampai lupa sholat malam, jangan lupa sholat lima waktu dan berdoa kepada Allah SWT," kata Buya Yahya.

Sebelum memulai usaha atau bisnis, maka lakukan sholat terlebih dahulu kemudian berdoa kepada Allah SWT.

Itulah cara bisnis Rasulullah SAW yang wajib ditiru agar sukses di dunia dan akhirat bagi umat Islam penting untuk dipahami.

Namun ternyata kata Buya Yahya banyak keliru ketika berusaha atau bisnis banyak yang lupa kepada Allah SWT.

Padahal semestinya ketika memulai usaha atau bisnis yang pertama kali dilakukan harusnya berdoa dulu kepada Allah SWT.

Maka jika ini dilakukan kata Buya Yahya akan mencapai kesuksesan di dunia dan akhirat sebuah kesuksesan yang sempurna.

Hal itu dijelaskan Buya Yahya dalam YouTube Buya Yahya dengan judul " Ayo Mulai Berbisnis ! Merintis Usaha Ala Rasulullah SAW - Buya Yahya menjawab " tayang pada 17 November 2022.

Jadi cara bisnis yang diajarkan Rasulullah SAW agar sukses dunia dan akhirat harus dimulai dengan niat yang baik.

Kemudian bisnis yang dijalankan harus benar benar halal dan bisnis yang dilakukan harus menggabungkan antara lahir dan batin. ***

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah