Anak Muda Tahun 1980 hingga 1990 Mengenal Cover Kaset dengan Bentuk Tebal, Dikenal dengan Istilah Cepuk

- 28 September 2022, 10:43 WIB
Sebagian rekaman kaset Indonesia yang dikemas dalam bentuk tebal atau dikenal dengan istilah cepuk pada era 1980 – 1990
Sebagian rekaman kaset Indonesia yang dikemas dalam bentuk tebal atau dikenal dengan istilah cepuk pada era 1980 – 1990 /Dicky Harisman/ Deskjabar/

Selain Elly Sunarya ada juga beberapa kompilasi penyanyi yang dibuat dalam bentuk cover versi hardcase seperti abum kompilasi “Album Laris 83” yang salah satu lagu hitsnya adalah lagu “Tirai” yang dibawakan penyanyi Rafika Duri.

Setelah penyanyi solo menggunakan cover kaset cepuk giliran lagu-lagu kompilasi yang direkam menggunakan cover kaset cepuk. Salah satu yang terkenal saat itu adalah rekaman album yang selalu ditunggu.

Album kompilasi lagu Jazz ini dirilis perusahaan rekaman yang sukses merekam album penyanyi seperti Vina Panduwinata, Utha Likumahuwa, Dian Pramana Poetra, Henry Manuputty dll. Nama Album kompilasi ini “Jazz Pop Indonesia” yang kehadirannya selalu dinantikan para pecinta musik terutama pecinta musik Jazz.

Baca Juga: 6 Cara Mudah Mematangkan Buah Alpukat di Rumah: Gak Ribet Alpukat Matang Sempurna

Dua album dirilis oleh JK Record pada kurun waktu 1980an masing-masing “ Jazz Pop Indonesia” dan “Jazz Pop Indonesia Vol 2”.

Beberapa penyanyi Jazz dihadirkan di album cemerlang ini seperti Utha Likumahuwa, Vina Panduwinata, Dian Pramana Poetra, Kiki Maria, Henry Manuputty, Titi DJ dan Nenny Angelia.

Rekaman musik yang dikeluarkan JK Record pada saat itu terbilang elegant, dengan dukungan teknologi rekaman menggunakan pita kaset BASF yang menjadi salah satu barometer industri rekaman di Indonesia kala itu.

Kehadiran kaset cover Cepuk telah menjadi sejarah bagi industri rekaman di Indonesia pada era 1980 an hingga 1990 an. Saat ini keberadaannya menjadi koleksi kaset dengan bentuk yang berbeda dengan kaset lainnya. ***

 

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: data pribadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x