Mari Ketahui Tips Memilih Sprei yang Berkualitas Agar Tidur Anda Lebih Nyaman

- 25 September 2022, 16:20 WIB
Untuk memilih sprai nyaman tentu saja tak boleh dilakukan secara sembarangan. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat membeli sprei tersebut
Untuk memilih sprai nyaman tentu saja tak boleh dilakukan secara sembarangan. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat membeli sprei tersebut /Tangkapan layar/Blibli.com/

 

DESKJABAR - Saat ini sprei tak hanya berguna sebagai alas atau pelindung kasur Anda saja, namun juga mendukung kenyamanan Anda. Oleh karena itu, penting bagi Anda memperhatikan kualitas sprei Anda untuk mendukung kenyamanan Anda.

Untuk memilih sprai nyaman tentu saja tak boleh dilakukan secara sembarangan. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat membeli sprei tersebut. Namun, sayangnya tak banyak orang yang mengetahui hal ini. Anda bisa menemukan banyak pilihan sprei yang nyaman dengan masuk ke link berikut https://www.blibli.com/jual/sprei-adem.

Oleh karena itu, kali ini akan dibahas apa saja tips memilih sprei berkualitas agar tidur Anda menjadi makin nyaman dan makin nikmat.

Tips Memilih Sprei yang Berkualitas

Memiliki sprei yang nyaman dan berkualitas tentunya menjadi salah satu hal yang patut Anda pertimbangkan. Pasalnya dengan sprei yang nyaman dan berkualitas, tidur akan akan menjadi lebih nyaman dan kualitas tidur Anda meningkat.

Namun, memilih sprei yang berkualitas tak selalu semudah yang dibayangkan, apalagi bila Anda belum mengetahui tips yang benar untuk memilih sprei yang berkualitas. Oleh karena itu, kali ini akan dibahas apa saja tips untuk memilih sprei berkualitas yang patut Anda lakukan.

Berikut ini merupakan tips memilih sprei yang berkualitas.

  • Pastikan Memilih Material yang Nyaman

Tips memilih sprei berkualitas yang pertama adalah pastikan memilih material yang nyaman bagi Anda. Pasalnya, dengan material yang nyaman, Anda akan makin betah tidur di atas kasur yang beralaskan sprei tersebut.

Ada banyak sekali material sprei yang dapat Anda pilih, mulai dari katun, sutra, satin, flanel, dan tencel. Pilihlah yang menurut Anda paling nyaman, agar kualitas tidur Anda meningkat.

Bila Anda menyukai suasana tidur yang sejuk dan mudah terganggu karena gerah, Anda dapat memilih sprei dari bahan katun yang sejuk dan nyaman. Jika Anda lebih menyukai sprei yang terasa halus, lembut, dan ringan di kulit, tak ada salahnya Anda memilih sprei berbahan dasar sutra.

Sementara itu, bagi Anda yang memiliki kulit sensitif dan mudah gatal karena sprei, Anda dapat mencoba memakai sprei dari bahan tancel yang mampu atasi masalah kulit sensitif. Tapi bila Anda lebih menyukai sprei yang sejuk, lembut, dan halus di kulit, Anda bisa melirik sprei dengan bahan dasar silik yang memiliki perpaduan dari katun dan sutra.

  • Perhatikan Thread Count Pada Sprei

Thread count adalah tingkat kerapatan benang atau jumlah benang yang digunakan saat menjahit sprei, baik dalam bentuk vertikal maupun horizontal. Benang ini lah yang nantinya akan membentuk struktur sprei yang dijual di pasaran.

Thread count ini sendiri juga merupakan salah satu ciri sprei yang berkualitas. Semakin tebal thread count maka akan makin baik kualitas sprei tersebut.

Untuk itu, saat memilih thread count ini disarankan agar memilih sprei dengan thread count yang lebih banyak dan padat. Ini karena, sprei yang memiliki thread count yang padat, akan terasa sangat lembut dan empuk untuk digunakan jangka panjang, meskipun saat awal penggunaan, Anda akan merasa bahan ini kaku dan kurang nyaman.

  • Jangan Lupa Mengukur Kasur Anda

Tips lainnya bila Anda ingin memiliki sprei yang nyaman adalah ukur dahulu kasur Anda dan beli lah sprei sesuai ukuran kasur tersebut. Anda bisa mengukurnya menggunakan meteran atau dengan menyebutkan tipe kasur Anda. Umumnya, ukuran kasur terdiri dari tipe king size (200×200 cm), queen size (160×200 cm), dan single size (90×200 cm).

Dengan memilih ukuran sprei yang tepat, tentunya Anda akan merasa lebih nyaman lagi, karena tak akan ada bahan yang kurang maupun kelebihan. Sehingga Anda tak harus membeli ulang maupun memotong kelebihan bahan tersebut.

  • Sesuaikanlah dengan Tema Ruang Tidur Anda

Tips lainnya saat akan membeli sebuah sprei untuk kasur Anda adalah, pertimbangkan membeli sprei yang sesuai temanya dengan gaya ruang tidur Anda. Menyelaraskan tema ini, tak hanya membuat tidur Anda semakin nyaman, namun juga membuat kamar tidur Anda terkesan indah dan sedap dipandang.

Beberapa contoh penyesuaian tema ini adalah saat Anda memiliki tema ruang tidur bohemian, Anda dapat memilih sprei berwarna putih atau krem. Sedangkan bila Anda memiliki tema kamar tidur industrial, warna abu-abu bisa menjadi pilihan yang tepat.  Selain itu, pastikan Anda memilih warna sarung bantal dan selimutnya yang senada dengan sprei agar tampilannya makin indah dan makin enak dilihat

  • Pertimbangkan Memilih Sprei yang Memiliki Karet Tepi

Tips lainnya yang dapat Anda gunakan saat ingin membeli sebuah sprei adalah pilihlah sprei yang memiliki karet tepi. Pemilihan ini tentunya berguna untuk mempermudah Anda saat memakaikan sprei tersebut pada kasur Anda.

Sprei yang memiliki karet tepi tentu akan lebih mudah dipasang dibandingkan dengan sprei yang tak memiliki karet tepi. Selain itu, sprei dengan karet tepi tentu tak akan mudah lepas jika dibandingkan dengan sprei yang tak menggunakan karet tepi.

Itulah beberapa tips yang layak Anda ikuti jika ingin membeli sebuah sprei. Bagaimana? Apa Anda telah memahaminya? Jika Anda memutuskan untuk membeli online, belilah sprei di market place terkemuka seperti Blibli, ini karena hanya di Blibli Anda akan mendapatkan garansi ori 100% pada tiap produknya. Jadi tunggu apa lagi? Segera intip Blibli sekarang juga.***

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah