Hujan Meteor atau Bintang Jatuh 29-31 Juli 2022 Tak Bisa Kabulkan Permintaan dan Tidak Buat Kelilipan Mata

- 29 Juli 2022, 06:47 WIB
Fenomena hujan meteor atau bintang jatuh tidak bisa kabulkan permintaan /Badan Riset dan Inovasi Nasional
Fenomena hujan meteor atau bintang jatuh tidak bisa kabulkan permintaan /Badan Riset dan Inovasi Nasional /

Dilansir DeskJabar.com dari Badan Riset dan Novasi Nasional (BRIN) yang tayang pada 13 Juli 2022 dengan judul ‘Akhir Juli 2022, Hujan Meteor Hiasi Langit Malam’dikatakan sebagai berikut:

Baca Juga: 3 Bekas Tembakan di Wajah Brigadir J Jadi Perdebatan, Komnas HAM Periksa Bharada E dan Para Ajudan Ferdy Sambo

Kejadian yang diperkirakan oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) akan terjadi antara tanggal 29 sampai 31 Juli 2022 adalah rentetan dua kejadian dari hujan meteor Alpha-Capricornids dan Delta-Aquariids.

BRIN menyampaikan jika hal tersebut adalah merupakan fenomena astronomi tahunan yang terjadi diakibatkan terdapatnya gesekan antara batuan ataupun debu luar angkasa dengan atmosfer.

Seorang peneliti dari BRIN, Thomas Djamaluddin memperkirakan kalau hujan meteor Alpha-Capricornids yang akan terjadi mulai besok sampai 31 Juli 2022 di setiap jamnya hanya akan terdapat sekitar 5 jatuhan.

Sementara itu untuk Delta Aquariids yang akan terjadi pada 29 Juli sampai 30 Juli 2022 diperkirakan disetiap jamnya akan terdapat belasan jatuhan yang bisa diamati mulai pukul 23.00 WIB dan puncaknya sekitar pukul 02.00 WIB.

Baca Juga: Abu Vulkanik Gunung Raung Hujani Banyuwangi, Mari Baca Doa Ini Saat Lihat Bencana Alam

Bersyukur kita sebagai warga Indonesia bisa menyaksikan fenomena langka tersebut.

Dengan mata telanjang kita bisa menyaksikan bintang jatuh dengan indahnya di ketinggian 80 km.

Akan tampak jelas melihat langsung dengan mata pemberian Allah SWT dari pada menggunakan alat bantu karena mata memiliki medan pandang yang lebih luas.

Halaman:

Editor: Hadi Juniar Syamsi

Sumber: Badan Riset dan Inovasi Nasional


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah