3 Bekas Tembakan di Wajah Brigadir J Jadi Perdebatan, Komnas HAM Periksa Bharada E dan Para Ajudan Ferdy Sambo

- 27 Juli 2022, 19:39 WIB
Kasum meninggalnya Brigadir J berlanjut, masyarakat memepertanyakan 3 bekas luka di wajahnya / Tangkapan layar Youtube Anjad Di Thailand/
Kasum meninggalnya Brigadir J berlanjut, masyarakat memepertanyakan 3 bekas luka di wajahnya / Tangkapan layar Youtube Anjad Di Thailand/ /

DESKJABAR – Kasus terbunuhnya Brigadir J yang melibatkan Bharada E di kediaman Irjen Pol Ferdy Sambo masih terus berlanjut.

Berbagai fakta ditemukan dalam kasus yang menewaskan Brigadir J. Berbagai dugaan dari masyarakat pun menguap ke permukaan hingga membawa-bawa nama Bharada E dan Irjen Pol Ferdy Sambo.

Akankah Bharada E dan Irjen Pol Ferdy Sambo terlibat dalam dugaan penganiayaan ataupun tuduhan dugaan lain yang disinyalir oleh masyarakat adanya motif lain selain yang disampaikan oleh pihak kepolisian?

Baca Juga: Cara membuat Bubur Kuning Emas, Menjelang Malam 1 Suro, Bukan untuk Sesajen Tapi Hidangan Super Enak

Dilansir DeskJabar.com dari channel YouTube Anjas di Thailand yang tayang pada 26 Juli 2022 dengan judul ‘KOMNAS H4M AKU1 BRIGADIR J D1K3ROYOK BEBERAPA ORANG DULU ?? Part 33’.

Berkenaan dengan hal tersebut kuasa hukum dari Brigadir J Kamarudin Simanjuntak memberikan pernyataannya bahwa dirinya mempunyai dugaan dari bekas luka yang ada di leher korban bahwa dirinya dijerat dan ditarik dari belakang.

Pernyataan itu disampaikan setelah dirinya melihat ada luka bekas jeratan yang menurut dugaannya hal tersebut dilakukan oleh lebih dari satu orang.

Dirinya pun menduga bahwa di antara pelaku ada yang memegang tali, memegang senjata tajam dan ada juga yang memegang senjata api.

Namun pernyataannya tersebut mendapatkan sindiran dari pihak kepolisian yang mengatakan jika bukan ahli sebaiknya tidak mengeluarkan pernyataan yang akan membuat masyarakat berspekulasi.

“Kalau tidak ahli jangan membuat statement yang membuat masyarakat itu menjadi perdebatan,” ungkap Kadiv Humas Polri.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: ANTARA YouTube Anjas di Thailand


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x