SERAM! Kamu Berani Datang? Inilah 6 Tempat Wisata Angker di Bandung, Cocok untuk Dijadikan Tempat Uji Nyali

- 3 Juni 2022, 19:51 WIB
Tempat wisata horor di Bandung yang memiliki sejuta cerita dibalik angkernya tempat tersebut
Tempat wisata horor di Bandung yang memiliki sejuta cerita dibalik angkernya tempat tersebut /Pixabay/ToNic-Pics/

DESKJABAR – Tempat wisata pada umumnya dikenal dengan keindahan pemandangan yang disuguhinya, tapi ada juga beberapa tempat wisata yang dikenal dengan cerita horornya yang menjadi tempat wisata tersebut terbilang angker. Salah satunya berada di kota Bandung.

Bandung merupakan tempat segudang destinasi wisata yang banyak dikunjungi oleh wisatawan. bahkan beragam tempat wisata memiliki cerita horor sendiri yang banyak dibicarakan warga setempat. Bahkan tempat angker ini cocok dijadikan tempat uji nyali.

Lantas dimana saja tempat wisata horor tersebut?

Dilansir DeskJabar.com dari kanal YouTube Indo Viral yang diunggah pada tanggal 25 Januari 2021 yang membahas tentang ‘Tempat angker di Bandung’.

 Baca Juga: Liburan Ke Bandung Nikmati 4 Tempat Wisata Terbaru Yang Hapening dan Instagramable, Cek Lokasi Dan Harga Tiket

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Pangandaran yang Wajib Kamu Kunjungi, Nomor 4 Punya Hotel Unik Loh

Jika anda ingin merasakan tempat wisata yang berbeda, maka datanglah ke kota Bandung untuk merasakan sensasi horor yang berada di kota kembang.

Inilah 6 tempat wisata angker di Bandung yang cocok dijadikan tempat uji nyali:

  1. Taman Maluku

Sudah bukan rahasia lagi bahwa taman maluku menjadi salah satu tempat angker yang berada di Bandung, dimana tempat wisata ini memiliki cerita mistis yang konon katanya patung pastur Aceh yang berada di tengah taman sering bergerak sendiri di malam hari.

Tak hanya itu, di taman ini juga terdapat sosok hantu noni Belanda yang sering mundar mandir di sekitar taman maluku tersebut, ditambah setiap malam selalu ada aroma bunga melati di sekitar tempat wisata tersebut.

Oleh karena itu, untuk kamu yang suka dunia horor, silahkan datangi taman Maluku tersebut di malam hari untuk dijadikan uji nyali.

Taman Maluku ini berada di jalan Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

 Lokasi: https://goo.gl/maps/a8STRoBuk19WQMwq7

Baca Juga: Tidak Kalah Bikin Merinding dari KKN di Desa Penari, Inilah 5 Desa yang Dianggap Paling Angker di Indonesia

  1. Rumah Kentang

Lokasi dari Rumah kentang ini sempat diangkat menjadi film dengan genre horor pada sekitar tahun 2012 dan 2019.

Rumah kentang ini tepatnya berada di jalan Aceh, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung. 

Rumah kentang ini memiliki cerita mistis tragis dimana konon bahwa ada seorang bayi yang meninggal dikarenakan jatuh ke panci panas yang sedang merebus kentang.

Oleh karena itu, sampai sekarang banyak orang yang selalu mencium bau aroma kentang rebus ketika melewati rumah tersebut, dan warga pun banyak yang bilang sering melihat sosok genderewo di dalam rumah itu.

 Baca Juga: Selain Tempat Wisata, 3 Gunung yang Horor Ini Disebut Petilasan Prabu Siliwangi, Salah Satunya Gunung Salak

  1. Rumah Ambulans

Rumah ambulan ini merupakan rumah yang angker dimana tempat ini memiliki kisah banyak mistis

Rumah ambulans ini pernah dijadikan film horor, kabarnya ketika syuting berlangsung ada salah satu kru yang kerasukan.

Banyak warga setempat yang sering melihat bahwa ambulans yang ada di rumah tersebut sering bergerak sendiri, berpindah tempat sendiri, bahkan sampai berjalan-jalan di sekitar komplek perumahan tersebut.

Ditambah banyak warga juga yang melihat tiga sosok penjaga rumah tersebut yakni kuntilanak merah, tengkorak, dan pocong. Rumah Ambulans ini berada di Jl. Bahureksa No. 15 Kota Bandung.

 

  1. Goa Belanda dan Goa Jepang

Rumor yang beredar bahwa apabila masuk ke Goa tersebut, kamu dilarang mengucapkan kata ‘lada’.

Goa ini merupakan tempat bekas peninggalan pada zaman kolonial Belanda.

Goa Belanda ini berada di taman hutan insiyur hajuanda, Goa ini memiliki cerita mistis dimana konon goa ini dulu bekas dijadikan tempat pembantaian pada masa penjajahan Belanda.

Oleh karena ini, Goa Belanda ini suka dijadikan tempat uji nyali yang berada di Bandung. Tak hanya Goa Belanda, Goa Jepang juga memiliki cerita mistis dari para warga Bandung, dimana Goa tersebut selalu terdengar jeritan dan sering juga terlihat penampakan.

Goa Belanda berada di area perbukitan batu pasir tufaan, Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda. Sedangkan Goa Jepang berada di Taman Hutan Ir. Juanda, Dago Atas, Bandung.

 

  1. Bandung Medical Center (BMC)

Tempat ini merupakan rumah sakit paling angker yang berada di Bandung.

Menurut cerita warga sekitar, di ruang Bayi gedung tersebut terlihat sosok anak yang sedang menangis mencari orang tuanya, padahal BMC sudah tidak beroperasi lagi.

Rumah sakit ini terletak di Jalan Penata Yudha, Lebakgede, Kec. Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat.

 

  1. Jalan Babakan Siliwangi

Jalan penghubung antara ITB (Institut Teknologi Bandung) dengan Cihampelas, dimana jalan ini terkenal dengan cerita mistis.

Konon pada tahun 1981 di jalanan ini pernah terjadi tabrak lari yang menimpa anak kecil yang berusia 2 tahun hingga tewas.

Ketika kecelakaan tersebut, boneka yang dibawa oleh anak kecil tersebut terlempar dan hingga kini belum ditemukan. Oleh karena itu, boneka inilah yang menjadi mistis yang menimpa pengendara.

Kejadian ini menjadi salah satu cerita  film horor yang berjudul ‘hantu pohon boneka’ yang tayang pada tahun 2014.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah