Hukum Karma, Adakah Dalam Islam? Simak Penjelasan Ustadz Abdul Somad

- 30 Maret 2022, 09:01 WIB
Ustadz Abdul Somad menjelaskan tentang hukum karma dalam pandangan islam.
Ustadz Abdul Somad menjelaskan tentang hukum karma dalam pandangan islam. /Instagram @ustadzabdulsomad_official/

Dalam YouTube As - Salaam Studio dengan judul "Apakah ada hukum karma dalam Islam - Tanya Jawab Ustadz Abdul Somad" yang tayang pada 9 Juli 2021 menjelaskan hal tersebut.

Kata Ustadz Abdul Somad, hukum karma ada dalam agama lain. Karena agama tersebut tidak meyakini kiamat.

Baca Juga: USTADZ ABDUL SOMAD Ajarkan DOA PENDEK Agar ANAK SHOLEH SHOLEHAH, Baca di Waktu-waktu Ini EFEK LEBIH DAHSYAT

"Kalau dulu dia orangnya jahat nanti ketika dia sudah mati, roh nya itu masuk ke dalam jasad yang baru," kata Ustadz Abdul Somad.

Menurut Ustadz Abdul Somad, nanti saat kembali dengan jasad baru itu dia akan menerima hukum karma. Karena mereka tidak meyakini kiamat.

Dunia ini tidak akan pernah kiamat karena orang orang nya diyakini terus terusan reinkarnasi, atau terlahir kembali dengan jasad berbeda namun dengan roh yang sama.

Sedangkan Islam kata Ustadz Abdul Somad tidak ada hukum karma. Kalau orang tersebut jahat kemudian mati, jasadnya dimakan cacing tanah.

"Roh nya diletakkan di illiyin kalau semasa hidupnya baik. Kalau semasa hidupnya jahat, roh nya diletakan di sijjin," kata Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Orang Tua Sudah Wafat? Jangan Putus Berbakti! Ustadz Abdul Somad Menjelaskan

Ibnu Katsir berpendapat illiyin adalah tempat kembali orang-orang baik orang mukmin.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube As-Salaam Studio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah