Kehidupan Hakiki bagi Seorang Muslim, Syekh Ali Jaber Bongkar Rahasianya

- 14 Desember 2021, 07:27 WIB
Syekh Ali Jaber mengatakan, setiap Subuh, Allah SWT menurunkan malaikatnya untuk mendoakan orang-orang yang berinfaq atau bersedekah.
Syekh Ali Jaber mengatakan, setiap Subuh, Allah SWT menurunkan malaikatnya untuk mendoakan orang-orang yang berinfaq atau bersedekah. /: Youtube Taman Surga.net/



DESKJABAR- Syekh Ali Jaber yang dikenal dengan sosok pribadi santai dan berdarah Arab dalam menyampaikan syiar-syiar Islam-nya, banyak diidolakan terutama oleh ibu-ibu.

Materi-materi dalam ceramahnya mudah dicerna dan dipahami, karena  gayanya dalam penyampaian dengan tutur sapa yang lembut.

Deskjabar mengutif kanal YouTube Cahaya Al Qur'an dengan judul SYEH ALI JABER - BELAJAR IKHLAS  -  CERAMAH PALING MENYENTUH HATI, dalam membeberkan materinya itu mengajak untuk bersama-sama membela Islam.

Baca Juga: KABAR PERSIB HARI INI, Wilujeng Sumping David da Silva. Inilah Beberapa Pemain Resmi Dilepas Persib Bandung

"Bagi saya lebih baik mati dari pada diam untuk memperjuangkan Islam," tuturnya.  Disebutkan, tidak boleh ada sesuatu yang menghalangi memperjuangkan Islam.

Karena yang disebut dengan hidup hakiki adalah yang sudah mengorbankan diri untuk Islam. "Begitu pentingnya bagi umat islam untuk memperjuangkannya," tuturnya.

Manusia akan diuji dengan berbagai hal dalam hidup. Dan tidak memandang siapa dari mana orang itu. "Allah akan menguji setiap mahklunya, sampai sejauhmana tingkat kesabaran dan keikhlasan menghadapi ujin itu."

Tidaknhanya dalam situasi tenang, duduk santai atau lain sebagainya. Justru dalam keadaan tersulit pun tak lepas darinujian itu. "Bagaimana dia menahan emosinya. Bagaimana dia menghadapi amarahnya dan lain sebagainya,"

Apakah dia mampu menahan itu semua, atau sebaliknya. Dalam Islam, amarah boleh memuncak, emosi boleh memuncak pula. "Tapi itu dimana dan disaat seperti apa."

Ini tentunya disaat Islam digoyang, dicaci maki, dihina. "Dan kita boleh marah, boleh emosi untuk membela agama Allah."

Baca Juga: HILANG MISTERIUS DI NAGREG, Dua Sejoli Warga Garut Hilang Setelah Ditabrak, Ini Kronologinya Menurut Keluarga

Keikhalasan dan kesabaran dalam menghadapi gejolak yang terjadi, adalah sebuah ujian yang harus mampu di jalani. "Kita boleh berontak tat kala Islam ada yang menggoyah."

Inilah yang menjadi ujian hakiki umat di alam ini. "Kita harus mampu menunjukan akhlak-akhlak Islam dalam kehidupan kita.*** 

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: YouTube Cahaya Al Qur'an


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah