Sundubu Jjigae, Sup Tahu Pedas ala Korea, Pas Disantap Saat Musim Hujan, Ini Cara Buatnya..

- 4 November 2021, 07:49 WIB
Caption: Adegan Park Seo Joon dan Kim Da Mi saat menyantap Sundubujiggae dalam Darakor Itaewon Class
Caption: Adegan Park Seo Joon dan Kim Da Mi saat menyantap Sundubujiggae dalam Darakor Itaewon Class /youtube: the swoon

Bahan:
2 balok tahu sutra besar
3 butir telur
1 liter kaldu ayam
100 gr daging sapi
4 ekor udang sedang
1 ekor cumi-cumi
6 buah ikan teri
3 lembar kol, iris
1 batang daun bawang, iris
½ bawang bombai, iris
Minyak goreng untuk menumis

Bahan paste:
2-4 siung bawang putih, haluskan
5 sdm saus sambal
3 sdm kecap ikan
1 sdm minyak wijen
2 sdm cabai bubuk
2 sdm cuka
2 sdm tauco

Baca Juga: PAGI SPESIAL! KODE REDEEM FF TERBARU 4 November 2021, Ayo Bro Segera Klaim SG Ungu M1887, Diamond 9999

Langkah:

1. Buat paste. Campurkan saus sambal, kecap ikan, cuka, minyak wijen, tauco, bawang putih, dan cabai bubuk. Aduk rata

2. Panaskan pan. Tumis bawang bombai dan daun bawang hingga harum

3. Masukkan cumi-cumi, daging sapi, ikan teri, udang, dan campuran paste sambil diaduk

4. Masukkan kol dan kaldu ayam. Masak hingga kuah sup berkurang 20%

5. Masukkan tahu ke panci yang berbeda, tambahkan kuah dan isiannya. Masak hingga mendidih sambil tahunya dihancurkan

6. Masukkan telur di bagian tengah sup, tutup dan tunggu beberapa saat

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah