Faktanya Tabung Selam tak Bisa Digunakan untuk Tabung Oksigen Medis bagi Pasien Covid-19

- 29 Juli 2021, 12:27 WIB
Tabung oksigen selam tidak bisa digunakan untuk tabung oksigen medis
Tabung oksigen selam tidak bisa digunakan untuk tabung oksigen medis /pxhere/

Aqualung dirancang khusus dari baja ukuran: 38;50;71,2 cuft atau alluminium alloys ukuran 38;50;71,2;80 dan 100 cuft, sehingga mampu menampung udara bertekanan tinggi.

Kemudian diisi oksigen yang telah melalui penyaringan (bukan oksigen murni).

Perbedaan tabung selam, oksigen medis dan industri

Dalam kondisi kelangkaan oksigen medis, jangan sampai masyarakat yang panik tanpa berpikir panjang menggantinya dengan tabung selam apalagi tabung gas oksigen yang dipakai untuk industri.

Tentu tidak bisa. Ada sejumlah perbedaan antara gas oksigen yang digunakan untuk tabung selam, medis, dan gas oksigen yang digunakan di sektor industri.

Oksigen yang terkandung di dalam tabung selam memiliki kadar yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan oksigen yang terkandung dalam tabung oksigen medis.

Baca Juga: Yuk Simak, Barapa Lama Sebaiknya Menyimpan Daging di Freezer Agar Tetap Aman untuk Dikonsumsi

Mengutip dari air-source.com bahwa ada perbedaan besar antara oksigen biasa dan oksigen medis di dunia gas terkompresi.

Oksigen medis adalah oksigen kemurnian tinggi yang digunakan untuk perawatan medis dan dikembangkan untuk digunakan dalam tubuh manusia.

Tabung oksigen medis mengandung kemurnian tinggi gas oksigen; tidak ada jenis gas lain yang diperbolehkan di dalam tabung untuk mencegah kontaminasi.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah