Harapan Ronaldo untuk Piala Dunia 2022, Portugal vs Brasil di Final : Ini Sulit, tapi Bermimpi Gratis

- 18 November 2022, 16:39 WIB
Walaupun permainannya sedang menurun sehingga
Walaupun permainannya sedang menurun sehingga /

DESKJABAR - Walaupun permainannya sedang menurun sehingga "didepak" MU, Ronaldo tetap optimistis di Piala Dunia 2022 Qatar, masih bisa berkontribusi untuk negaranya, Portugal.

Bukan hanya itu, pemenang lima kali Ballon d'Or itu bahkan memimpikan final PIala Dunia, Portugal-Brasil.

Hal itu dikatakan Ronaldo dalam sebuah video yang diposting di akun media sosialnya saat berbicara dengan LiveScore.

Baca Juga: Heboh Video Prank Penculikan Anak, Terduga Pelaku Akhirnya Minta Maaf

Dalam unggahannya Ronaldo sering bercanda dengan rekan setimnya di MU yang asal Brasil, Casemiro, bahwa final Piala Dunia 2022 mempertemukan Portugal dengan Brasil.

 "Saya bercanda dengan Casemiro, dan saya katakan finalnya adalah Portugal vs Brasil. Wow. Ini akan menjadi mimpi,” kata Ronaldo dalam video tersebut.

Dia menambahkan, bahwa Piala Dunia adalah kompetisi tersulit di dunia.

Baca Juga: Besok Sabtu, Anies Baswedan Silaturahmi Dengan Ulama Tasikmalaya, Masyarakat Siap Menyambut Kedatangan Anies

Mewujudkan impian Portugal bertemu Brasil di Piala Dunia 2022 pun akan sulit.

"Ini akan sulit, tapi bermimpi gratis, dan saya bermimpi sepanjang waktu," katanya.

Dalam postingannya itu, Ronaldo juga mengatakan bahwa Piala Dunia sekarang, akan menjadi kompetisi terbaik sepanjang sejarah Piala Dunia.

"Mari kita lihat," katanya.

Baca Juga: Sah, Shakira Dipastikan Tidak akan Tampil di Pembukaan Piala Dunia 2022 Qatar, Tidak Diundang?

Prestasi Ronaldo diakui sedang meronsot belakangan ini, terlepas dengan adanya konflik antara dia dengan pelatih di MU.

Dalam beberapa kali pertandingan, menurut pengamat, Ronaldo sudah kehilangan kehebatannya dalam mengolah bola.

Ronaldo terkesan gugup dan tidak percaya diri.

Baca Juga: Tea Bridge, Wisata Favorit Spot Healing di Puncak Bogor, Menikmati Perkebunan Teh  

Namun demikian, di ajang Piala Dunia 2022, tidak mustahil Ronaldo bisa bangkit dan menunjukkan performa terbaiknya bersama negaranya Portugal.

Apalagi karena Ronaldo memiliki target bisa mengalahlan gol ikon Portugal Eusebio.

Eusebio selama ini telah mengoleksi sembilan gol pada Piala Dunia, sementara Ronaldo baru memiliki tujuh gol.

Baca Juga: MOMEN, Kegiatan Pemilihan Ketua OSIS SMKN 4 Bandung Dihari Pahlawan, Ala ICON Jurnalistik

“Saya sangat menghormati Eusebio. Saya pikir Eusebio akan senang di langit, dan akan memberi saya keberuntungan untuk mengalahkan rekornya,” tambah Ronaldo.

Ronaldo bersama Portugal memulai kampanye Grup H melawan Ghana pada 24 November di Stadium 974.

Setelah itu mereka menghadapi Uruguay pada 28 November di Stadion Lusail dan kemudian mengakhiri penyisihan grup dengan pertandingan empat hari kemudian melawan Korea di Education City.

Baca Juga: Gratis Lho, Soft Opening Jans Park, Primadona Baru Tempat Wisata di Jatinangor, Sumedang yang Instagramable

Akankah Ronaldo bangkit? Yuk kita tunggu saja.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: thepeninsulaqatar.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah