Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2022, Tempat, Jam Tayang, Live TV, Persib Bandung vs PSS Sleman

30 Juni 2022, 11:07 WIB
Ilustrasi Piala Presiden, Jadwal, tempat,jam tayang, live TV perempat final Piala Presiden 2022/Tangkapan layar YouTube @sport.indosiar/ /

DESKJABAR - Jadwal perempat final Piala Presiden 2022, pertandingan dimulai pada hari Jumat 1 Juli 2022 antara Persib Bandung vs PSS Sleman, berikut tempat, jam tayang dan live TV mana?

Delapan tim yang lolos ke perempat final Piala Presiden 2022 terdiri dari juara dan runner-up dari empat grup yang ada.

Pada Grup A, dua klub yang berhak lolos ke perempat final Piala Presiden 2022, adalah PSIS Semarang dan PSS Sleman.

Sementara Grup B, Borneo FC dan Barito Putera, Grup C Persib Bandung dan Bhayangkara FC serta Grup D Arema FC dan PSM Makassar.

Baca Juga: Tes Kepribadian, Mana Bunga yang Kamu Suka? Itu Melukiskan Siapa Kamu dan Tantangan Hidup, Cek!

Babak perempat final Piala Presiden 2022 akan berlangsung mulai Jumat 1 Juli 2022 hingga Minggu 3 Juli 2022.

Delapan tim memastikan diri tampil di perempat final Piala Presiden 2022 dengan laga pertama antara Persib Bandung vs PSS Sleman yang akan berlangsung di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Jumat 1 Juli 2022.

Laga Persib Bandung vs PSS Sleman di babak perempat final Piala Presiden 2022, seharusnya dijadwalkan bergulir pada 3 Juli 2022 malam WIB.

Namun, pertandingan itu kemudian dimajukan karena berbenturan dengan aksi perdana timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga: Rusia Ukraina, Kunjungan Presiden Jokowi ke Ukraina Rusia dalam Misi Perdamaian, Perang Semoga Dihentikan!

Jadwal live perempat final Piala Presiden 2022 di Indosiar akan dibuka laga Persib Bandung vs PSS Sleman pada hari Jumat 1 Juli 202 yang tayang jam 20.00 WIB.

Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2022:

Jumat, 1 Juli 2022

20.30 WIB - Persib Bandung vs PSS Sleman

Tempat pertandingan Stadion Si Jalak Harupat

Sabtu, 2 Juli 2022

15. 30 WIB - Arema FC vs Barito Putera

Tempat pertandingan Stadion Kanjuruhan

Baca Juga: 3 Amalan Utama di 10 Awal Bulan Dzulhijjah yang Memiliki Pahala Besar, Simak Penjelasan Buya Yahya

Minggu 3 Juli 2022

15.30 WIB – PSIS Semarang vs Bhayangkara FC

Tempat pertandingan Stadion Jatidiri

20.30 WIB – Borneo FC vs PSM Makassar

Tempat pertandingan Stadion Segiri.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: sumber lain pialapresiden.id

Tags

Terkini

Terpopuler