Jadwal dan Prediksi Pertandingan Futsal SEA Games 2022 Indonesia vs Thailand, Gajah Putih Lebih Diuntungkan

18 Mei 2022, 11:35 WIB
Prediksi pertandingan futsal Indonesia vs Thailand SEA Games 2022 / Instagram/@federasifutsal_id /

DESKJABAR – Hari ini timnas futsal pria Indonesia akan memainkan permainan keempatnya menghadapi Thailand di SEA Games 2022.

Pertandingan antara timnas futsal pria Indonesia vs Thailand SEA Games 2022 akan disiarkan secara langsung di MNC TV pukul 12.45 WIB.

Pertandingan futsal pria Indonesia vs Thailand wajib ditonton karena pertemuan antara keduanya selalu menjadi pertemuan yang menarik.

Indonesia sendiri di SEA Games 2022 ini dalam beberapa cabang olahraga yang lain selalu dipertemukan dengan Thailand termasuk pada pertandingan semifinal sepakbola yang akan berlangsung Kamis, 19 Mei 2022.

Baca Juga: BURUAN KLAIM KODE REDEEM FF TERBARU 1 Menit yang lalu, Dapatkan M1014 Underground Howl dan Kalahkan Musuhmu

Dilansir DeskJabar.com dari Instagram @ timnasfutsal dan@futsalinside_thailand, demikian ini prediksi pertandingan Indonesia vs Thailand.

Untuk sementara saat ini timnas futsal pria Indonesia nyaman bertahta di posisi pertama klasemen sementara setelah memainkan 3 pertandingan.

Pertemuan antara timnas futsal pria Indonesia vs Thailand akan menentukan posisi terakhir klasemen, dimana saat ini Indonesia baru mengumpulkan 7 poin dari 3 pertandingan dan Thailan 6 poin dari 2 pertandingan.

Perjalan timnas futsal pria Indonesia sempat tersendat pada pertandingan pertamanya yang kala itu lawan yang dihadapi adalah tuan rumah Vietnam.

Sebagai tuan rumah Vietnam mendapatkan dukungan yang luar biasa dari suporternya.

Baca Juga: Kapan Semifinal Sepakbola SEA Games 2022? Jadwal Indonesia vs Thailand Berubah, Berikut Jadwal Barunya

Namun Indonesia tetap masih mampu menunjukkan taringnya dengan membobol gawal lebih awal.

Pada babak pertama permainan berakhir dengan keunggulan Indonesia 1-0.

Memasuki babak kedua Vietnam makin menunjukkan jati dirinya sebagai tuan rumah hingga akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 hingga peluit babak kedua dibunyikan.

Pada pertandingan kedua Indonesia dihadapkan dengan Myanmar yang secara kualitas masih di bawah Indonesia.

Pada babak pertama Indonesia bermain dengan hati-hati dan hanya berhasil memasukkan 1 gol ke gawang Myanmar. Skor berakhir 1-0 di babak pertama.

Memasuki babak kedua kualitas Indonesia semakin terlihat. 5 tambahan gol berhasil dilesakkan ke gawang Myanmar.

Baca Juga: UPDATE Kode Redeem FF 18 Mei 2022, Terbaru 1 Menit yang Lalu 2022, GRATIS Rapper Underworld M1887

Tanpa perlawanan yang berarti dari Myanmar, Indonesia pun berhasil menyelesaikan pertandingan dengan skor 6-0.

Pada pertandingan ketiga Indonesia dihadapkan dengan Malaysia. Kualitas permainan futsal Malaysia tidak secemerlang tim sepakbolanya.

Tidak ada kesulitan dari timnas futsal Indonesia untuk menumbangkan Malaysia yang saat menghadapi Indonesia Malaysia masih berada di posisi juru kunci dengan 0 poin.

Indonesia mengakhiri babak pertama dengan 1-0 dan menambah 2 gol di babak kedua, sehingga skor akhir berakhir dengan kemenangan Indonesia 3-0.

Lalu bagaimanakah dengan perjalanan timnas futsal pria Thailand di ajang SEA Games 2022 kali ini?

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Tim Futsal Indonesia Vs Thailand di SEA Games 2022, Laga Hidup dan Mati

Saat ini Thailand baru memainkan 2 pertandingan di ajang futsal pria SEA Games 2022.

Malaysia menjadi lawan pertama timnas futsal pria Thailand yang kala itu dimenangkan oleh Thailand.

Sebagai salah satu kandidat juara, Thailand tidak mengalami kesulitan berarti saat menghadapi Malaysia.

Hingga peluit akhir babak kedua dibunyikan Thailand berhasil mengoyak gawang Malaysia sebanyak 6 kali yang mana hanya dibalas 2 gol oleh Malaysia.

Pada pertandingan kedua Thailand dipertemukan dengan Myanmar yang kala itu mulai memperlihatkan kualitas permainannya.

Walaupun pada akhirnya Thailand berhasil mengalahkan Myanmar, namun jumlah gol yang dilesakkan masih kalah jauh dari Indonesia dan gawang Thailand pun kembali bergetar oleh gol dari Myanmar.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Final Bulu Tangkis, SEA Games 2022, Indonesia vs Thailand Hari Ini Rabu 18 Mei 2022, Indonesia

Skor akhir pertandingan futsal pria Thailand vs Myanmar dimenangkan oleh Thailand dengan skor 2-1.

Secara kualitas permainan antara Indonesia dan Thailand di ajang futsal pria SEA Games 2022 sama-sama kuat.

Dalam segi ketajaman serangan bisa dibilang sama tajam dimana dalam 3 pertandingan Indonesia berhasil mengoyak jala gawang lawan sebanyak 10 kali, sedangkan Thailand berhasil memasukkan 8 gol dari dua pertandingannya.

Dalam segi pertahanan Indonesia lebih diunggulkan dimana hanya kemasukan 1 gol dalam 3 pertandingan, sedangkan Thailand sudah kemasukan 3 gol dalam 2 pertandingannya.

Dalam pertemuan Indonesia vs Thailand sepertinya tim negeri Gajah Putih lebih diunggulkan dari segi stamina karena jumlah pertandingan yang berbeda.

Kira-kira siapa yang akan memenangkan pertandingan ini? Mari sama-sama kita saksikan pertandingannya secara langsung di MNC TV pada Rabu, 18 Mei 2022 pukul 12.45 WIB.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Instagram @timnasfutsal Instagram @futsalinside_thailand

Tags

Terkini

Terpopuler