Kereta Api Lokal Siliwangi, Hubungkan Kabupaten Bandung Barat, Cianjur dan Sukabumi, Tiketnya Hanya Rp2 Ribu

- 22 Maret 2024, 10:00 WIB
 Beberapa penumpang Kereta Api Siliwangi bersiap menuju gerbong penumpang di Stasiun Cipatat Kabupaten Bandung Barat./Dicky Harisman
Beberapa penumpang Kereta Api Siliwangi bersiap menuju gerbong penumpang di Stasiun Cipatat Kabupaten Bandung Barat./Dicky Harisman /DeskJabar.com

Tiket Kereta Api Siliwangi memiliki 3 tarif, masing-masing Rp 2.000, Rp 3.000 dan Rp 5000. Tarif tersebut untuk perjalanan dari Stasiun Cipatat - Cianjur, Stasiun Cianjur - Sukabumi dan Cipatat – Sukabumi.

Harga termurah untuk perjalanan Kereta Api Siliwangi adalah harga tarif parkir sepeda motor. Sangat murah bukan?

Baca Juga: PBNU Ucapkan Selamat kepada Prabowo Gibran, Serukan Perdamaian Agar Semua Pihak Bersatu

Baca Juga: WASPADA! Demam Berdarah Meningkat, dari Total 35 Ribu Kasus Jabar Terbanyak 10 Ribu Kasus

Namun meski tiketnya murah, gerbong kereta api ini sama dengan standar gerbong kereta api kelas ekonomi lainnya. Sudah dilengkapi AC dan Kamar Toilet.

jadi sangat nyaman untuk para penumpang terlebih waktu yang diperlukan oleh Kereta Api Siliwangi hanya sekitar 2 jam saja.

Selain dimanfaatkan oleh warga Kabupaten Bandung Barat, Cianjur dan Sukabumi, pada akhir pekan sering terlihat rombongan wisatawan yang menggunakan jasa Kereta Api Siliwangi.

Para penumpang banyak yang sengaja naik dari Cipatat ke Cianjur dengan tujuan objek wisata Gunung Padang ataupun ke Sukabumi dengan tujuan menginap di Sukabumi semalam untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke Cipatat keesokan harinya. ***

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x