Apa Motif Sebenarnya Irjen Ferdy Sambo Dalam Kasus Pembunuhan Berencana Brigadir J? Begini Kronologisnya

- 9 Agustus 2022, 20:51 WIB
Berikut Ini Peran 4 Tersangka Kasus Penembakan Brigadir J, Irjen Ferdy Sambo Terancam Hukuman Mati
Berikut Ini Peran 4 Tersangka Kasus Penembakan Brigadir J, Irjen Ferdy Sambo Terancam Hukuman Mati /PMJ News

DESK JABAR- Apa motif sebenarnya Irjen Ferdy Sambo dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J? begini kronologisnya.

.Kapolri Jendral Pol. Listyo Sigit Prabowo mengumumkannya dalam konfrensi pers di Mabes Polri, Jakarta pada Selasa, 9 Agustus 2022

Dari hasil pendalaman Timsus, Ferdy Sambo diduga memerintahkan Bharada Richard Eliezer atau Bharada E untuk menembak Brigadir J dan selanjutnya membuat rekayasa untuk menutupi fakta sesungguhnya.

Baca Juga: Gempa Besar Terjadi Dirasakan di Sumbawa, Lombok, Sorong, BMKG Sebut Gempa Dua Kali Terbesar 5,9 Magnitudo

Kapolri menyampaikan bahwa dari hasil penyelidikan tidak ditemukan fakta adanya peristiwa tembak menembak.

Berdasarkan pengakuan Bharada E, kejadian yang sebenarnya adalah Brigadir J tewas akibat tembakan yang dilakukan oleh Bharada E.

Setelah itu, Ferdy Sambo menembak ke arah dinding berkali-kali dengan menggunakan senjata Brigadir J agar terkesan telah terjadi tembak menembak antara korban dan Brigadir E.

Selanjutnya Ferdy Sambo mengambil peran dalam hilangnya cctv dan merekayasa kejadian tewasnya Brigadir J sehingga patut diduga adanya upaya menghalangi penyelidikan.

Pada kesempatan yang sama, Kapolri menjelaskan bahwa pihaknya masih melakukan pendalaman sehingga belum terungkap motif sebenarnya dari pembunuhan Brigadir J tersebut.

Banyak spekulasi beredar di masyarakat, mulai dari kecurigaan adanya hubungan cinta segitiga sampai mengaitkan dengan rahasia penting di kepolisian.

Selain Irjen Ferdy Sambo dan Bharada E, polisi juga telah menetapkan tersangka baru yaitu Brigadir RR dan KM yang diduga membantu dan menyaksikan peristiwa penembakan tersebut.

Baca Juga: PSM Makassar kalahkan Kedah Darul Aman Dengan Skor tipis 2-1, Lolos Ke Babak Final AFC Cup Zona Asean

Sementara itu, ada 11 perwira tinggi dan menengah masih dimintai keterangan di Mako Brimob Kelapa Dua Depok.

Jika sebelumnya ada 25 personel yang diperiksa, kini berkembang menjadi 31 personel, hal ini membuat kasus tewasnya Brigadir J semakin mengerucut dan diduga akan memunculkan tersangka baru.

Sementara itu Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) memberikan perhatian khusus kepada Bharada E setelah Ferdy Sambo resmi menjadi tersangka.

Bharada E telah mengajukan diri menjadi justice collaborator (JC) sehingga berbagai langkah pengamanan tengah disiapkan untuk tersangka sekaligus saksi kunci dari kasus tewasnya Brigadir J ini.

Bahkan Presiden Jokowi memerintahkan secara khusus kepada Kapolri berserta jajarannya untuk segera membongkar kasus Brigadir J ini.

Citra polri dipertaruhkan dan bisa dikatakan bahwa peristiwa ini merupakan kasus yang paling banyak melibatkan aparat sehingga tidak heran kapolri tidak main-main dalam menanganinya.

Baca Juga: KASUS SUBANG vs Brigadir J, Tersangka dan Sutradara Terpecahkan VS 1 Tahun Tetap Misteri

Pihak keluarga Brigadir J boleh sedikit bernafas lega karena dalang pembunuhan sudah terungkap, tinggal menunggu waktu untuk mengungkap motif sesungguhnya.***

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah