Waspada, Lonjakan Kasus Covid-19 di Pulau Jawa Sudah di Atas 100 Persen

- 23 Juni 2021, 13:21 WIB
Pelaksanaan vaksinasi di Kota Bogor. Aparatur pemerintah daerah di Jabodetabek diimbau untuk mengurangi persyaratan untuk mempermudah masyarakat dalam menerima vaksin Covid-19.
Pelaksanaan vaksinasi di Kota Bogor. Aparatur pemerintah daerah di Jabodetabek diimbau untuk mengurangi persyaratan untuk mempermudah masyarakat dalam menerima vaksin Covid-19. /Antara/Pemkot Bogor/

 

DESKJABAR – Semua provinsi di Pulau Jawa menjadi penyumbang kasus Covid-19 tertinggi secara nasional. Rata-rata kenaikannya sudah di atas 100 persen dalam 4 minggu terakhir.

Berdasarkan data per 20 Juni 2021, sejak 4 minggu terakhir Indonesia secara nasional mengalami peningkatan kasus mingguan sebesar 92%.

"Ini adalah kenaikan yang sangat tajam, dan tidak dapat ditoleransi,” tutur juru bicara Satgas Covid-19,Wiku Adisasmito, melalui rilisnya, Selasa 22 Juni 2021.

Baca Juga: Kapal Patroli TNI AL Selamatkan Seorang Anak yang Berenang Sendirian di Tengah Laut

Menurut data yang dirilis Satuan Tugas Covid-19 nasional, per tanggal 20 Juni 2021, DKI Jakarta menjadi provinsi dengan peningkatan tertinggi di Pulau Jawa yakni sebesar 387 persen, dengan total 20.634 kasus.

Disusul Yogjakarta dengan kenaikan sebesar 197 persen yakni total kenaikan 2.583 kasus, diikuti Banten sebesar 189 persen dengan total 967 kasus, serta Jawa Timur mengalami peningkatan sebesar 174 persen dengan total kenaikan 2.852 kasus.

Sementara itu, peningkatan yang terjadi di Jawa Barat sebesar 115 persen dengan total kenaikan 8.382 kasus, kemudian Jawa Tengah sebesar 105 persen dengan total kenaikan mencapai 5.896 kasus.

Baca Juga: Warung Kabut, Ciwidey, Sering Menjadi Persinggahan Menuju Naringgul dan Cikadu, Cianjur

Kenaikan jumlah kasus ini juga diikuti dengan meningkatnya BOR atau angka keterisian tempat tidur di ruang isolasi RS rujukan Covid-19.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Satgas Covid-19


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x