Banyak Kebakaran di Sumedang, Penanganan dan Fasilitas Pemadaman Dikeluhkan, Begini Kata Pj. Bupati

- 13 Oktober 2023, 11:35 WIB
Proses pemadaman kebakaran di sebuah ruko di Jalan Prabu Geusan Ulum, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Jumat, 13 Oktober 2023 pagi ini.
Proses pemadaman kebakaran di sebuah ruko di Jalan Prabu Geusan Ulum, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Jumat, 13 Oktober 2023 pagi ini. /sumber : WA Grup

DESKJABAR - Musim kemarau 2023 yang panjang berdampak pada berbagai hal. Seperti di Sumedang, Jawa Barat, warga mengalami kesulitan air bersih, kekeringan pada berbagai lahan pertanian hingga menyebabkan banyak kebakaran baik rumah milik warga, kebun hingga di sejumlah hutan di beberapa daerah di Sumedang.

 

Sejumlah insiden kebakaran di Sumedang tersebut berderetan terjadi belum lama ini. 

Kejadian kebakaran di Sumedang sering terjadi pada musim kemarau ini, misalnya kebakaran bengkel di Kecamatan Tanjungsari. Juga kebakaran di Tanjungkerta menyebabkan seorang kakek meninggal dunia,

Juga kebakaran Gunung Kacapi wilayah Desa Kebonjati, Kecamatan Sumedang Utara.  Kebakaran lahan di Kecamatan Rancakalong. Kebakaran lahan di kawasan Jatigede yang melahap lahan sekitar kurang lebih 1 hektare. 

 Baca Juga: Di Sumedang, Bapenda Hapus Denda PBB-P2, Masyarakat Cukup Bayar Pokoknya Saja

Kebakaran Hari Ini

Kebakaran terjadi Desa Margajaya, Kecamatan Tanjungsari, Kamis, 12 Oktober 2023 malam. 4 rumah ludes dilahap api.

Dan baru saja terjadi kebakaran pada hari ini, Jumat, 13 Oktober 2023, sebuah ruko ludes terbakar akibat dispenser kosong yang meledak di Jalan Prabu Geusan Ulun, kawasan pusat kota Sumedang. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x