Ridwan Kamil Klaim Buat Perubahan di Kota Bandung, Netizen Keluhkan Banyak Pengamen

- 27 September 2023, 09:58 WIB
Mantan Gubernur Jawa Barat yang pernah menjadi Walikota Bandung, Ridwan Kamil, mengklaim telah banyak membuat perubahan di Kota Bandung.
Mantan Gubernur Jawa Barat yang pernah menjadi Walikota Bandung, Ridwan Kamil, mengklaim telah banyak membuat perubahan di Kota Bandung. /Twitter @ridwankamil

DESKJABAR – Mantan Gubernur Jabar yang pernah menjadi Walikota Bandung, Ridwan Kamil, mengklaim telah banyak membuat perubahan di Kota Bandung. Namun netizen munculkan keluhan soal maraknya pengamen di Kota Bandung, yang bermunculan pada berbagai tempat publik.

 

 

Sebagai mantan Walikota Bandung, Ridwan Kamil menyampaikan selamat pada HUT Kota Bandung ke 213/2023 ini. Ridwan Kamil menjadi Walikota Bandung pada tahun 2013 s.d 2018, dengan dikenal membuat banyak taman dan renovasi trotoar di Kota Bandung.

Ridwan Kamil tampaknya merasa bahagia pernah menjadi Walikota Bandung, dan mengklaim membuat banyak perubahan di kota ini. Diantara warga Kota Bandung tentunya bisa melihat seperti apa yang dimaksud perubahan di kota ini, apakah masih berlanjut sampai kini atau tidak.

Baca Juga: Satpol PP Kota Bandung Bersihkan 3 Lokasi dari Para Pengamen, Masyarakat Banyak Mendukung  

 

Klaim Ridwan Kamil dan komentar netizen

Melalui Twitter @ridwankamil, diunggah 25 September 2023, Ridwan Kamil menuliskan, Selamat Hari Jadi Kota Bandung ke-213.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Twitter @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x