Ada Ancaman untuk Ridwan Kamil: 2 Mantan Bupati 2 Periode Ini Harus Diwaspadai di Pilgub Jabar 2024

- 14 September 2023, 07:54 WIB
Ridwan Kamil harus waspada jika kembali maju di Pilgub Jabar 2024. Pasalnya ada 2 mantan bupati 2 periode yang bisa menjadi ancaman bahkan bisa menggagalkannya.
Ridwan Kamil harus waspada jika kembali maju di Pilgub Jabar 2024. Pasalnya ada 2 mantan bupati 2 periode yang bisa menjadi ancaman bahkan bisa menggagalkannya. /PRMN/

DESKJABAR - Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil, kini sudah tak lagi menjadi Gubernur Jawa Barat (Jabar) sejak 5 September 2023 lalu, karena sudah habis masa jabatannya.

Ada 3 opsi yang bisa diambil Ridwan Kamil jika akan terus berkarier di bidang politik. Yakni kembali maju di Pilgub Jabar 2024 untuk periode keduanya, Pilgub DKI Jakarta 2024, atau bisa juga maju di Pilpres 2024 sebagai Cawapres  jika ada yang melamarnya.

Baca Juga: Kabupaten Garut Harus Mengubah Peta Wilayah, 37 Desa Akan Tergusur Tol Getaci: Ini Daftarnya!

Namun sejumlah pengamat mengatakan,  opsi yang paling realistis dan besar kemungkinannya untuk menang adalah kembali maju di Pilgub Jabar 2024 yang akan digelar pada 27 November 2024 tahun depan.

Alasannya selain sebagai petahana, selama 5 tahun menjabat Gubernur Jabar, Ridwan Kamil juga banyak menorehkan prestasi untuk Jabar.

Tercatat  ada  530 penghargaan sebagai bukti keberhasilan Ridwan Kamil yang telah dipersembahkannya untuk Provinsi Jabar.

Jumlah penghargaan tersebut, kata Ridwan Kamil, sama artinya dengan sudah ada 530 perubahan terjadi di Jawa Barat selama masa kepemimpinannya sebagai Gubernur Jabar.

Yang paling fenomenal, berkat kepemimpinan Ridwan Kamil, di  Jabar kini sudah tidak ada lagi desa tertinggal dan sangat tertinggal.

“Bahkan di Jabar kini terdapat ribuan desa mandiri dengan BUMDes yang mampu memberikan PAD bagi desanya masing-masing”, kata Kepala Bappeda Provinsi Jabar, Iendra Sofyan pada acara Bimtek Penyusunan Perencanaan Gerakan Menuju Smart Province Tahap 2 di Bandung, Selasa yang baru lalu.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x