Netizen Pesimis Kasus Subang 2021 Bisa Terungkap, Jika Hanya Mengandalkan Keterangan Saksi

- 26 Juli 2023, 21:00 WIB
Lokasi dekat rumah kejadian pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang, 2021, Jawa Barat.
Lokasi dekat rumah kejadian pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang, 2021, Jawa Barat. /Kodar Solihat/DeskJabar

@Oneng, ​kalau Berharap Keterangan Saksi. Sampe lebaran cina juga gak bakal ketemu pembunuh nya..karna Saksi Bnyak Booong nya

Kita Hanya bisa berharap 2 Alat Bukti . keterang Ahli dan perunjuk dan Surat . Rekening koran Amel dan Status Fb Ruru Haku Su yg mirip Seperti Luka korban

 

Sementara Anjas penasaran dari keterangan ahli forensik dokter Hastry, agar dilakukan penyidikan tentang DNA dari garis keturunan ibu. Tetapi sampai sekarang, belum ada kabar hasil penyelidikan DNA itu oleh polisi.

Baca Juga: Pelaku KASUS SUBANG 2021 Diyakini Bakal Dihukum Mati, Dokter Hastry Sudah Menduga Siapa Pelaku ?

Juga soal isi rekening bank milik korban Amalia Mustika Ratu, Anjas juga penasaran mengapa sampai kini masih misteri. Padahal, kata Anjas, keluarganya sudah memberi kuasa agar dicetak rekeningnya, sehingga bisa menjadi petunjuk pengungkapan kasus Subang 2021 itu.

Anjas menjadi semakin curiga, mengapa rekening bank milik Amalia Mustika Ratu itu masih jadi misteri. Ia menduga dari rekening bank milik Amalia Mustika Ratu bakal ketahuan sejumlah orang, yang bisa berkaitan kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancajak, Subang itu.

Pada 18 Agustus 2021, Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu ditemukan tewas pada bagasi mobil Toyota Alphard pada rumah mereka di Ciseuti, Jalancagak, Subang. Rumah itu sekaligus kantor Yayasan Bina Prestasi Nasional, yang mengelola dua sekolah di Serangpanjang.

Banyak spekulasi netizen yang menduga apakah ada kaitan pembunuhan itu dengan yayasan dimaksud, karena kdua korban adalah pengurusnya. Namun polisi belum menemukan siapa pelaku pembunuhan, dimana pada 31 Desember 2021 baru munculkan sketsa seorang pria yang dicurigai pelakunya. ***

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: YouTube Anjas Asmara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x