PROYEK Tol Getaci, Menteri PUPR Target Dimulai Tahun Ini, Dana Pembebasan Lahan Tol Sudah Rp 1,28 Triliun

- 4 Maret 2023, 06:11 WIB
Tanjakan Gentong, Kabupaten Tasikmalaya salah satu titik kemacaten. Kehadiran Tol Getaci sudah lama diimpikan. Menteri PUPR targetkan pembangunan dimulai tahun 2023
Tanjakan Gentong, Kabupaten Tasikmalaya salah satu titik kemacaten. Kehadiran Tol Getaci sudah lama diimpikan. Menteri PUPR targetkan pembangunan dimulai tahun 2023 /Antara/Adeng Bustomi/

Untuk mendukung percepatan pembangunan itulah, proses pembebasan lahan jalan terus. Dalam perkembangannya hingga saat ini, pembahasan uang anti lahan dengan warga yang terdampak, sudah berjalan hingga wilayah Garut.

Baca Juga: ADA Pembayaran Ganti Rugi Tol Getaci, Wagub Pernah Janjikan Pendampingan, Jangan Bernasib Seperti di Manonjaya

Soal nilai harga yang ditawarkan juga ada perkembangan menggembirakan dimana awalnya nilai yang ditawarkan yang hanya Rp 450 ribu per meter dinilai banyak warga tidak sesuai harapan.

Dalam perkembangan terakhir pertemuan di Desa Tegal Sumedang, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, sudah disepakati nilainya Rp 1,4 juta per meter. Nilai ini disambut positif oleh warga di desa lain yang lahannya juga terdampak proyek Tol Getaci.

Pembebasan lahan dikebut hingga Tasikmalaya, karena Menteri PUPR berharap pembangunan untuk Tahap 1 bisa terkejar atau selsai pada tahun 2024.

Tahap 1 Tol Getaci akan membentang di ruas Gedebage-Garut hingga Tasikmalaya sepanjang 95,52 kilometer.

Anggaran Pendanaan Lahan Proyek Tol

Sementara itu dalam acara Innovative Financing in Unity yang disiarkan langsung melalui YouTube Kemenkeu RI, Rabu, 1 Maret 2023, Basuki Hadimuljono mengemukakan bahwa untuk mempercepat pembangunan infrastruktur, mengaku merayu pemrakarsa untuk membebaskan tanah dengan dana talangan.