KASUS SUBANG TERUPDATE, Dokter Forensik Sumy Hastry Ditanya Soal Oknum Banpol, Begini Jawabannya

- 29 April 2022, 11:05 WIB
Pakar forensik dr Sumy Hastry pernah ditanya tentang dugaan keterlibatan oknum Banpol. Dokter forensik ini pun memberikan jawaban.
Pakar forensik dr Sumy Hastry pernah ditanya tentang dugaan keterlibatan oknum Banpol. Dokter forensik ini pun memberikan jawaban. /Kolase foto DeskJabar, Instagram @pusatforensikui, tangkapan layar HP Danu/

Baca Juga: INFO TERKINI Kasus Subang, Misteri Anjing Pelacak Gonggong dan Gigit Danu, Polisi Sudah Punya Jawaban

"Karena saya terlibat di dalamnya, saya yakin 100 persen terungkap. Cuma butuh waktu," ujar dr Sumy Hastry. 

Pernyataan dr Sumy Hastry tersebut terekam dalam acara Forensic Talk ke-13 yang dipandu Prof Drs Adrianus Meliala, MSi, MSc, PhD, yang diunggah di akun resmi Pusat Forensik Terintegrasi UI, @pusatforensikui, pada Minggu, 7 November 2021.

Menurut Sumy Hastry, setelah membaca hasil visum autopsi pertama, ia menilai keterangannya kurang lengkap. 

"Untuk semakin terbuka kasusnya, dari how, when, why, itu biar jelas, ya kita periksa lagi. Ternyata memang ada yang belum diperiksa," tutur Sumy Hastry. 

Sumy Hastry melakukan autopsi kedua pada 2 Oktober 2021, berjarak 1 bulan 15 hari sejak kejadian, dan ke TKP mengambil data yang dirasa kurang.

"Harusnya memang tidak ada autopsi kedua di kedokteran forensik. Tapi kalau memang dianggap perlu ya kita periksa lagi. Karena memang periksa jenazah itu kayak mudah tetapi sebenarnya sulit," kata Sumy Hastry.

Meskipun tidak menyebutkan hasil autopsi kedua, Sumy Hastry menjelaskan bahwa dari hasil autopsi kedua, ia melakukan dua hal:

1. Mengoreksi waktu kematian korban.

2. Menambah keterangan.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Instagram @pusatforensikui


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x