TERUNGKAP KASUS SUBANG, Situasi Ketika Mobil Alphard Harus Dibawa ke Polsek Jalancagak

- 3 April 2022, 16:08 WIB
Mobil Alphard hitam yang ditemukan dua jenazah pembunuhan di Jalancagak, Subang, 18 Agustus 2021
Mobil Alphard hitam yang ditemukan dua jenazah pembunuhan di Jalancagak, Subang, 18 Agustus 2021 /YouTube Heri Susanto

DESKJABAR – Harapan terungkap kasus Subang yang belum juga berhasil, memunculkan pula penasaran soal sosok mobil Toyota Alphard dimana kedua korban ditemukan.

Ada hal terungkap pada kasus Subang, situasi ketika mobil Alphard itu harus dibawa dan disimpan di Polsek Jalancagak, pada malam pasca pembunuhan ditemukan.

Mobil Toyota Alphard warna hitam berikut sebuah Toyota Yaris warna kuning, disimpan di Polsek Jalancagak, pasca pembunuhan di Ciseuti Jalancagak, Subang, 18 Agustus 2021.

Baca Juga: TERKUAK KASUS SUBANG, Inilah Rekaman Wawancara Kades dengan Banpol, Misteri Pembunuhan di Jalancagak

Jika kita melintas Polsek Jalancagak, dua mobil tersebut sepintas tidak terlihat dari Jalan Raya Jalancagak, karena tertutup pagar tembok padahal disimpan sangat dekat tepi jalan.

Anjas di Thailand, salah seorang pemerhati kasus pembunuhan di Jalancagak, Subang itu, pada 4 Maret 2022, memperoleh situasi gambaran situasi mobil akan dibawa ke Polsek Jalancagak, pada 18 Agustus 2021 malam itu.

Untuk pemindahan mobil Alphard hitam dari rumah kejadian di Cisueti ke Polsek Jalancagak, Anjas memperoleh gambaran itu dari rekaman wawancara Kades Jalancagak, Indra Zainal dengan dua orang banpol yang sudah dilihatnya sejak akhir Oktober 2021.

Baca Juga: MENGUAK KASUS SUBANG, Rumah TKP Lampu Pernah Menyala di Malam Hari, Siapa Menyalakan ?

Lewat tujuh bulan upaya pengungkapan kasus pembunuhan Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23), dicoba dikuak dari isi rekaman wawancara Kades Jalancagak, Indra Zainal dengan dua banpol.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Wawancara YouTube Anjas di Thailand


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah