KASUS SUBANG TERBARU HARI INI: Wahyu Dicurigai, Wahyu Berbohong, Wahyu Menghilang, ADA APA DENGAN WAHYU?

- 30 Maret 2022, 03:36 WIB
Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu alias Amel serta Fredy Sudaryanto. Sosok kepala SMK Wahyu berbohong soal laptop dan kini menghilang susah dihubungi.
Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu alias Amel serta Fredy Sudaryanto. Sosok kepala SMK Wahyu berbohong soal laptop dan kini menghilang susah dihubungi. /kolase kolase YouTube Indra Zainal Chanel dan YouTube Fredy Sudaryanto Sport

DESKJABAR - Penyelidikan kasus pembunuh ibu dan anak di Subang Jawa Barat yang berlarut-larut tak bisa dipungkiri telah menyita perhatian publik.

Tidak hanya warga lokal Subang dan Jawa Barat saja, namun masyarakat di Tanah Air pun terus memantau kasus pembunuh ibu dan anak anak yang menewaskan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu alias Amel ini.

Hingga saat ini publik dibikin penasaran dengan kasus pembunuh ibu dan anak di Subang yang masih diselimuti misteri. Siapa sebenarnya pelaku dan dalangnya. Sampai kapan ini akan terungkap?.

Baca Juga: BACAAN NIAT dan TATA CARA MANDI JUNUB atau Mandi Besar Sesuai Sunnah, Menurut Ustadz Khalid Basalamah

Dikutip DeskJabar.com dari kanal YouTube Fredy Sudaryanto Sport dalam videonya yang berjudul "Wahyu oh Wahyu, sudah bersuara?" yang diunggah Selasa 29 Maret 2022, Fredy --pemilik kanal ini-- mengungkapkan bahwa dirinya mendapatkan informasi dari salahsatu kanal Youtube.

Informasi yang didapat Fredy itu, yakni pernyataan Yosef, saksi kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, suami korban Tuti sekaligus ayah dari Amel yang membahas Wahyu.

Wahyu sendiri adalah kepala sekolah di SMK Yayasan Bina Prestasi Nasional yang dikelola  Tuti dan Amel yang menjadi korban kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.

Wahyu yang juga seorang saksi berusia 32 tahun dan berstatus duda. Sebelum diangkat jadi kepala sekolah awalnya ia seorang guru.

Yang menarik, ternyata Wahyu sempat mengundurkan diri dari jabatan kepala SMK pada saat sekolah itu akan dibuka kembali pasca fakum karena adanya kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.

Baca Juga: Kata Ustadz Abdul Somad, Doa Menggantung Antara Langit dan Bumi Jika Tidak Baca Kalimat Ini

"Dan itu dinyatakan oleh kuasa hukum Bapak Yosef, yaitu Bapak Rohman Hidayat. Malah Bapak Rohman Hidayat waktu itu sempat mencurigai Pak Wahyu. Ada apa kok tiba-tiba dadakan Pak Wahyu mengundurkan diri dari kepala sekolah", kata Fredy Sudaryanto.

Berikut ini cuplikan pernyataan Yosef di satu kanal Youtube (Fredy Sudaryanto tidak menyebutkan nama kanal Youtubenya) yang membahas soal Pak Wahyu.

Yosef: "Pak Wahyu saya nanya, laptop dan ijazah itu dimana?. Dia jawab langsung; katanya sudah dikasihkan kepada A Yoris".

Menurut Yosef, waktu itu dia tidak bisa bertanya ke Yoris karena berbeda PH (pendampingan hukum) antara Yoris dengan dirinya dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.

Baru setelah Yoris bergabung menjadi satu pendamping hukum dengan dirinya sejak Desember 2021 lalu, Yosef menanyakan soal laptop itu.

Yosef: "Yor (Yoris) saya mau nanya. Kata Pak Wahyu laptop dan ijazah sudah dikasihkan sama Yoris. (Jawab Yoris) bohong Pah bohong itu. Itu masih di Wahyu coba tanya yang bener. Gak pernah saya gak pernah menerima itu".

Baca Juga: Kapan Awal Puasa 2022? Pemerintah, Muhammadiyah dan NU Berpotensi Beda, Sidang Isbat Penentunya

Yosef menuturkan, dengan adanya bantahan dari Yoris, setelah itu ia langsung datang ke rumah Wahyu.

Yosef: "Dan ternyata (Wahyu) mengakui laptop dan ijazah itu ada di dia. Berbohong lagi, ada apa di balik itu?".

Soal ada apa dengan kebohongan Wahyu, Fredy Sudaryanto mengatakan hal itu harus disinkronkan siapa yang benar dan siapa yang berbohong.

"Ada apa sebenarnya dengan Wahyu, kenapa berbohong lagi?", tanya Fredy Sudaryanto.

Sayangnya ungkap Fredy Sudaryanto, saat ini Wahyu sangat sulit dihubungi. Wahyu seolah menghilang, keberadaannya sangat misterius entah ada dimana.

Padahal Wahyu penting untuk berbicara menjelaskan kebohongan itu terkait kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Fredy Sudaryanto Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah