HOAX KASUS PEMBUNUHAN SUBANG, Ternyata Yoris Mengalami Musibah Kata Kuasa Hukum Rohman, Ia Merasa Dirugikan

- 29 Maret 2022, 14:10 WIB
Kuasa hukum Rohman, hoax kasus pembunuhan Subang ini merugikan Yoris
Kuasa hukum Rohman, hoax kasus pembunuhan Subang ini merugikan Yoris /DeskJabar/Yedi Supriadi/

DESKJABAR – Kasus pembunuhan Subang tengah memasuki babak terakhir jika mengacu kepada apa yang dikatakan oleh Kapolda Irjen Pol. Suntana beberapa waktu yang lalu.

Menanggapi kasus pembunuhan Subang, Kapolda Irjen Pol. Suntana mengatakan jika pihaknya berharap akan ada rilisan tentang pelaku pembunuhan Subang sebelum puasa Ramadhan.

Jika kasus pembunuhan Subang sudah akan diungkap sebelum puasa Ramadhan, berarti hanya tinggal menunggu beberapa hari saja.

Untuk kasus pembunuhan Subang, bisa jadi besok atau lusa pihak kepolisian akan segera merilis siapa pelaku pembunuhan Subang ini.

Baca Juga: Cara Mengobati Radang Tenggorokan, Sembuh Dengan Resep Antibiotik Alami dr Zaidul Akbar

Namun tidak menutup kemungkinan, kasus pembunuhan Subang ini masih akan terus bergulir melewati target yang sudah ditentukan oleh pihak kepolisian.

Sebagai informasi, sebelumnya kasus pembunuhan Subang ini sudah akan dirilis di awal tahun 2022.

Pihak kepolisian menargetkan untuk mengungkapkan secepatnya, namun ternyata hingga sampai saat ini masih belum menemukan titik terang.

Sudah sekitar 118 saksi dan 200 barang bukti dikumpulkan oleh pihak kepolisian untuk mengungkap misteri di balik kasus pembunuhan Subang.

Jajarannya yakin jika kasus pembunuhan Subang ini akan terselesaikan 100 % oleh pihak kepolisian.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x