KAPAN KASUS SUBANG TERKUAK ? Pakar Hukum dan Kriminologi Sebut Alasan Ini yang Membuat Polisi Kesusahan

- 26 Januari 2022, 08:09 WIB
Rumah tempat kejadian perkara kasus pembunuhan Subang.  Pakar hukum dan pakar kriminiologi angkat bicara soal lamanya kasus pembunuh ibu dan anak di Subang yang lama diungkap polisi.
Rumah tempat kejadian perkara kasus pembunuhan Subang. Pakar hukum dan pakar kriminiologi angkat bicara soal lamanya kasus pembunuh ibu dan anak di Subang yang lama diungkap polisi. /tangkapan layar Google Maps


DESKJABAR - Teka teki mengenai siapa pelaku kasus pembunuhan Subang yang tega menghilangkan nyawa ibu dan anak, Tuti dan Amel masih menjadi misteri yang belum bisa diungkap oleh polisi.

Kapan kasus pembunuhan Subang ini akan terkuak ? padahal sudah memasuki bulan keenam dan belum juga terungkap, membuat pakar hukum dan pakar kriminiologi pun angkat bicara.

Seperti yang disampaikan pakar hukum yang juga Direktur Pascasarjana Sekolah Tinggi Hukum Galunggung, Dr HN Suryana SH MH dan Pakar Kriminologi Universitas Indonesia, Prof. Adrianus Meliala yang menanggapi kasus pembunuh Tuti dan Amel di Subang ini.

Baca Juga: KASUS SUBANG TERUNGKAP, Ini Upaya Yang Dilakukan Achmad Taufan Pengacara Danu, Apa Itu ?

Baca Juga: MENGEJUTKAN dari KASUS SUBANG, Ada Apa ? Danu Ternyata Memiliki Banyak Pengemar dari Kalangan Ini

Dr HN Suryana SH MH mengatakan berdasarkan analisanya, pihak kepolisian kesusahan mengungkap pelaku kasus pembunuh ibu dan anak di Subang. Bisa saja, karena polisi kesulitan dalam menemukan alat bukti yang jelas dari pelaku di lokasi kejadian.

Alat bukti apa yang kemungkinan belum ditemukan oleh polisi ? Suryana mengatakan dalam kasus hukum seperti pembunuhan, biasanya ada dua hal yang bisa mengungkap siapa pelakunya.

Dua hal tersebut adalah alat bukti sidik jari pelaku di lokasi kejadian tewasnya Tuti dan Amel, serta alat bukti saksi yang melihat peristiwa kasus pembunuhan di Subang tersebut.

Sementara dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang ini, polisi sepertinya sangat kesulitan menemukan sidik jari dari para pelaku yang dianggap pintar dalam menghilangkan jejak sidik jari.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x