Ada 80 Ribu Pasien Covid-19 di Jawa Barat yang Isoman, Ini Syarat Dapat Paket Bantuan Obat dan Vitamin Gratis

- 21 Juli 2021, 08:17 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berharap paket bantuan obat dan vitamin gratis dari pemerintah pusat bisa lebih banyak menjangkau pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di Jawa Barat, yang jumlahnya sekitar 80 ribu orang.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berharap paket bantuan obat dan vitamin gratis dari pemerintah pusat bisa lebih banyak menjangkau pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di Jawa Barat, yang jumlahnya sekitar 80 ribu orang. /Humas Pemprov Jabar/

DESKJABAR - Dari 119.000 kasus aktif Covid-19 di Jawa Barat, ada sekitar 80.000 pasien sedang menjalani isolasi mandiri (isoman).

Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil berharap, paket bantuan obat dan vitamin gratis dari pemerintah pusat bisa lebih banyak menjangkau pasien Covid-19 yang menjalani isoman di Jabar.

"Ada 80 ribuan warga isoman yang harus terlayani oleh obat gratis dari TNI ini, terbagi di wilayah Kodam Jaya dan Siliwangi," kata pria yang akrab disapa Kang Emil ini dalam siaran persnya, Selasa, 20 Juli 2021.

Baca Juga: Idul Adha 2021, Sebanyak 1.324 Pasien Covid-19 di Kota Bogor Sembuh, Dua Kali Lipat Dari Kasus Baru

Ia menjelaskan, adanya bantuan dari pusat ini dapat menambah kebutuhan obat pasien Covid-19 yang isoman. Selain dari pemerintah pusat, Pemprov Jabar juga memberikan bantuan obat gratis bagi pasien isoman.

Hingga Senin, 19 Juli 2021, sudah ada 20 ribu pasien Covid-19 yang isoman mengajukan obat dan vitamin yang diakses melalui fitur telekonsultasi di portal Pikobar, yaitu https://pikobar.jabarprov.go.id/isoman .

Di laman Pikobar tersebut, warga Jawa Barat yang menjalankan isolasi mandiri bisa meminta konsultasi dokter dari Dinas Kesehatan Jawa Barat dengan chat melalui aplikasi pesan WhatsApp di nomor +62 85697391854.

Selain itu, warga Jawa Barat juga dapat memohon bantuan untuk kebutuhan obat dan vitamin selama isolasi mandiri.

Caranya dengan mengisi formulir pendataan di link ini: https://form.jotform.com/211827910904051?kat=00-OT .

Halaman:

Editor: Samuel Lantu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x