MENTERI PUPR Basuki Hadimuljono Akhirnya Buka Suara Tentang Perkembangan Lelang Ulang Tol Getaci

1 Februari 2023, 06:20 WIB
Sudah sampai mana proses lelang ulang proyek tol Getaci, sampai saat ini belum jelas /Instagram @pupr_bpjt

DESKJABAR – Kapan sih tol Getaci akan dimulai pembangunannya. Soalnya hingga saat ini belum ada kabar perkembangan dari lelang ulang atas proyek tersebut.

Awal pembangunan tol Getaci atau Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap itu dipastikan mundur setelah Kementerian PUPR memutuskan akan melakukan lelang ulang karena konsorsium pemenang lelang sebelumnya, gagal mencapai financial close hingga batas waktu yang telah ditentukan.

Terjadinya lelang ulang pada proyek pembangunan calon tol terpanjang di Indonesia itu, pertama kali dikemukakan Dirjen Bina Marga Hedy Rahadian di Gedung DPR pada 14 Januari 2023.

Baca Juga: Kapan Sebenarnya Tol Getaci Mulai Dibangun? Ini Kata Ketua Komisi IV DPRD Jabar, Wagub Jabar dan Menteri PUPR

Hingga saat ini perkembangan lelang ulang belum jelas yang dikhawatirkan awal pembangunan tol Getaci juga akan sama tidak jelas.

Apalagi dari pernyataan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono soal perkembangan tol Getaci, saat menghadiri peresmian pabrik Lead Rubber Bearing (LRB) terbesar di Indonesia, di Karawang, Senin, 30 Januari 2023, ternyata jauh dari harapan.

Perkembangan Lelang Ulang Proyek Tol Getaci

Dirjen Bina Marga pertama kali mengemukakan terjadinya lelang ulang atas proyek pembangunan tol Getaci pada 14 januari 2023.

Namun hingga saat ini, saat mencoba melakukan pengecekan di laman bpjt.pu.go.id, di kanal tentang Lelang Jalan Tol, tidak tercantum proyek tol Getaci.

Di kolom ini berisi pengumuman Kementerian PUPR atas hasil lelang yang telah dilakukan mereka. Di kolom tersebut hanya tercantum 6 proyek tol yang sudah menemukan pemenang lelang dan tidak tercantum proyek Getaci.

Ke-6 proyek tersebut adalah proyek tol Kamal-Teluk Naga-Rajeg, JORR Elevated Cikunir-Ulujami, tol Akses Patimban, tol Sentul Selatan-Karawang Barat, tol Bogor –Serpong via Parung, dan tol Kediri-Tulungagung.

Apakah memang saat ini lelang ulang sedang berlangsung dan belum ada pemenangnya, sehingga belum diumumkan seperti di kanal Lelang Jalan Tol?

Baca Juga: 5 Gonjang Ganjing Pembangunan Tol Getaci, Dari Lelang Ulang Hingga Kabar 2 Tim Appraisal Dilengserkan

Demikian pula saat mencoba menelusuri melalui laman Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kementerian PUPR di laman lpse.pu.go.id, tidak tercantum daftar proyek tol Getaci yang ditenderkan.

Ini penting diketahui karena sebelumnya Dirjen Bina Marga mengatakan bahwa pembangunan konstruksi tol Getaci akan dilakukan jika sudah diketahui investor pemenang lelang tersebut.

Menteri PUPR tentang Lelang Ulang Proyek Tol Getaci

Ketika menghadiri peremian Pabrik LRB di Karawang pada Senin 30 Januari 2023, Menteri PUPR Basuki secara singkat menjelaskan tentang perkembangan lelang ulang proyek tol Getaci.

Menurutnya lelang ulang belum dilakukan. “Lelang ulang belum, baru pengumuman,” tuturnya.

Jadi bisa disimpulkan hingga saat ini belum ada pengumuman pemenang lelang ulang proyek tol Getaci karena memang lelang ulang belum dilakukan.

Seperti diketahui, proyek tol Getaci sepanjang 206,65 kilometer tersebut akan menelan anggaran sebesar Rp 56,2 triliun.

Jika rampung, tol ini akan menjadi tol terpanjang di Indonesia serta tol dengan anggaran pembangunan konstruksi yang tertinggi selama ini.

Rencananya pembangunan akan dilakukan dalam 2 tahap yakni tahap 1 dari Gedebage Bandung hingga Tasikmalaya akan dilakukan pada tahun 2022 -2024. Sedang tahap 2 Tasikmalaya-Cilacap akan dilakukan pada 2027 hingga 2029.

Baca Juga: Luis Milla Blak-blakan Komentari Persaingan Antartim di Posisi Lima Besar BRI Liga 1

Adapun Tahap 1 terbadi dalam seksi 1 : Gedebage-Garut Utara dan seksi 2 : Garut Utara-Tasikmalaya. Sedangkan tahap 2 terdiri dari seksi 3 : Tasikmalaya-Patimuan, dan seksi 4 : Patimuan-Cilacap.

Namun dalam perjalanannya, rencana itu berubah setelah kegagalan konsorsium pemenang lelang sebelumnya, untuk memenuhi financial close hingga batas waktu yang telah ditentukan, sehingga mereka dinyatakan default dan proyek harus dilelang ulang.

Meski demikian, dalam Rapat Dengar Pendapat dengan DPR pada 24 Januari 2023, pembangunan tol Getaci tetap dilakukan pada tahun ini dengan target pada 2024 rampung sepanjang 45 kilometer.

Itu berarti hingga 2024 yang baru terbangun baru seksi 1 yakni ruas Gedebage Kota Bandung hingga Garut Utara sepanjang 45,2 kilometer.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: pu.go.id LPSE

Tags

Terkini

Terpopuler