ANGGOTA Terakhir Suku Terasing Manusia Lubang di Brasil Telah Meninggal Dunia, Isolasi Total Selama 26 Tahun

- 30 Agustus 2022, 09:30 WIB
Seorang agen Funai berhasil merekam anggota terakhir suku terasing di Brasil. Anggota terakhir yang diberi nama manusia lubang tersebut ditemukan meninggal dunia pada 23 Agustus 2022
Seorang agen Funai berhasil merekam anggota terakhir suku terasing di Brasil. Anggota terakhir yang diberi nama manusia lubang tersebut ditemukan meninggal dunia pada 23 Agustus 2022 /YouTube Funai/

DESKJABAR – Anggota suku terasing di Brasil yang dikenal dengan sebutan “Man of the Hole” atau manusia lubang terakhir, telah meninggal dunia pada 23 Agustus 2022.

Pria yang tidak diketahui namanya tersebut, didapati telah meninggal dunia di gubuknya di kawasan adat Tanaru, Rondonia, Brasil. Wilayah yang berbatasan dengan Bolivia.

Pria tersebut merupakan anggota terakhir yang tersisa dari sukunya  yang telah hidup dengan cara isolasi total selama 26 tahun terakhir.

Seperti diketahui, pria ini tidak diketahui bahasa yang digunakannya bahasa apa dan nama sukunya apa, namun dia diyakini sebagai anggota terakhir dari sukunya.

Baca Juga: GEDUNG Tjibadak, Cikal Bakal Penamaan Kawasan Ledeng,yang Ikut Berperan Mengatasi Wabah Kolera di Bandung

Pejabat dan media Brasil kemudian menamakan pria tersebut dengan manusia lubang.

Pemberian nama manusia lubang, karena di kawasan tempat tinggalnya banyak ditemukan lubang sempit dengan kedalaman sekitar 1,8 meter. Maka kemudian dia diberi nama manusia lubang.

Namun para ahli menyebut bahwa lubang-lubang yang ditemukan tersebut bukan sebagai alat untuk menjebak hewan atau tempat tinggal.

Para ahli mempekirakan lubang-lubang tersebut dibuat sebagai bagian dari kepercayaan suku tersebut.

Mayat pria manusia lubang tersebut ditemukan di tempat tidur gantungnya di luar gubuk jeraminya pada 23 Agustus 2022.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah