Tempat Nongkrong Bukit Nurmala Cafe Bagaikan Hidden Gem Romantis di Bogor, Hits, Ada Perbukitan Sejuk

- 9 Januari 2023, 13:57 WIB
Tempat nongkrong Bukit Nurmala Cafe bagaikan hidden gem yang romantis di Bogor, hits, ada perbukitan sejuk
Tempat nongkrong Bukit Nurmala Cafe bagaikan hidden gem yang romantis di Bogor, hits, ada perbukitan sejuk /instagram@bukitnurmalacafe/

DESKJABAR- Tempat nongkrong Bukit Nurmala Cafe bagaikan hidden gem yang romantis di Bogor, tempatnya hits, ada perbukitan sejuk juga loh.

Selalu ada saja yang menarik saat liburan di Bogor terlebih jika kalian sedang mencari tempat nongkrong dengan vibes hidden gem.

Jika kalian berada di Bogor, tempat nongkrong Bukit Nurmala Cafe cocok banget dikunjungi sebagai tempat berkumpul rame rame bersama pasangan.

Menariknya, banyak tempat nongkrong di Bogor bagaikan hidden gem yang romantis, tempatnya hits serta dikelilingi oleh perbukitan sejuk.

Baca Juga: 7 Manfaat Buah Rambutan yang Belum Banyak Diketahui, Salah Satunya Dapat Mencegah Serangan Jantung

Bagaimana sih hidden gem dari tempat nongkrong kali ini, yuk explore di bawah ini.

Ada Apa di Bukit Nurmala Cafe?

Dikutip DeskJabar dari instagram@bukitnurmalacafe. Tempat nongkrong Bukit Nurmala Cafe merupakan area berkumpul anak anak muda yang hits di Bogor.

Suasananya berada diantara perbukitan yang sejuk dan bagaikan hidden gem yang romantis atau permata tersembunyi saat kamu mengunjunginya.

Tempat nongkrong ini sangat hits terutama semua kalangan wisatawan di Bogor dengan udaranya yang sejuk

Selain nongkrong, pengunjung juga dapat menikmati keindahan alam ditemani dengan live musik yang romantis.

Tempatnya juga cukup luas untuk area nongkrong sembari bersantai dikelilingi oleh pohon pinus.

Baca Juga: Pegiat Anti Korupsi Minta Aparat Penegak Hukum Usut Dana Pembuatan Konten Masjid Al Jabbar Bandung

Pokoknya tempat nongkrong dengan konsep romantis di Bogor ini sangat wajib dikunjungi.

Menariknya lagi tempat nongkrong Bukit Nurmala Cafe sangat dekat dengan wisata lain seperti De Boga Hills yang memiliki konsep ala santorini dengan berwarna biru putih.

Fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengunjung antara lain spot foto, live musik, gazebo dengan pemandangan indah, mushola, toilet, area nongkrong atau bersantai, cafe dengan konsep indoor dan outdoor, meja kursi tertata rapih dan lain-lain.

Harga menu makanan dan minuman nya sangat terjangkau yaitu sekitar Rp 25.000- Rp 35.000 dan  Rp 17.000-70.000 untuk menu makanan nya.

Lokasi tempat nongkrong Bukit Nurmala Cafe berada di Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor Jawa Barat.

Sedangkan jam operasional Bukit Nurmala Cafe buka dari jam 11.00-21.00.

Demikian rekomendasi tempat nongkrong Bukit Nurmala Cafe dengan suasana bagaikan hidden gem romantis di Bogor, tempatnya hits serta dikelilingi oleh perbukitan sejuk.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: instagram@bukitnurmalacafe


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah