2 Destinasi Wisata Ini Memiliki View Gunung Salak Bogor Si Gunung Terangker, Alamnya Dapat Horornya Minggat

- 17 Oktober 2022, 12:18 WIB
2 wisata view Gunung Salak Bogor cocok buat yang takut melakukan pendakian ke gunung terangker di Jawa Barat / Tangkapan layar YouTube MAYA ADELIA
2 wisata view Gunung Salak Bogor cocok buat yang takut melakukan pendakian ke gunung terangker di Jawa Barat / Tangkapan layar YouTube MAYA ADELIA /

DESKJABAR – Ada banyak alasan mengapa sobat harus mencoba wisata ke Gunung Salak Bogor, namun tidak sedikit pula alasan yang mengurungkan keinginan tersebut.

Sebagian urung wisata ke Gunung Salak Bogor karena mendengar kisah-kisah serang tentang kawasan tersebut dari mulut ke mulut atau melalui media sosial.

Bagaimana tidak membuat seram dan merinding coba kalau dalam pikiran kita sudah tertanam persepsi bahwa Gunung Salak adalah gunung terangker di Jawa Barat?!

Nah, jika sobat termasuk orang yang takut untuk melakukan wisata ke Gunung Salak namun masih ingin menikmati suasana pegunungannya yang terkenal sangat asri dengan kualitas udara yang masih terawat bisa coba destinasi yang ada di sekitarnya.

Baca Juga: 2 Destinasi Wisata Glamping View Gunung Salak, Gede, Pangrango dan Gunung Karang Banten, Keren Ada Jacuzzi

Walaupun tidak langsung muncak ke Gunung Salak tapi masih bisa melihat secara langsung keindahannya.

Demikian ini 2 destinasi recommended dengan view Gunung Salak Bogor:

  1. Bukit Halimun

Dilansir DeskJabar.com dari channel YouTube MAYA ADELIA yang tayang pada tanggal 13 Februari 2021 dengan judul ‘BUKIT HALIMUN || GUNUNG SALAK ENDAH || WISATA TERBARU DAN TERHITS || PAMIJAHAN BOGOR’.

Untuk mencapai lokasi dari tempat parkir kendaraan kalian akan sedikit berjalan dijalanan setapak yang masih penuh bebatuan.

Baca Juga: Pendakian Bule Bolang di Gunung Salak Part 2, Hati-hati Tertipu Tanda Prank, Beberapa Tips Ampuh Pendakian

Saat menemukan loket tiket kalian akan diminta tiket masuk 10 ribu rupiah plus parkir 5 ribu rupiah.

Bukit Halimun yang berada di ketinggian sekitar 1500 Mdpl ini mempunyai akses jalan yang mudah dilalui dengan kendaraan baik roda dua maupun roda empat. Kalian tidak perlu cape-cape ataupun horor-hororan selama perjalanan.

Di Bukit Halimun kalian sudah bisa langsung menikmati keindahan pemandangan Gunung Salak Bogor.

Terdapat pula berbagai fasilitas menarik seperti jembatan gantung yang membentang sambung menyambung dari satu pohon ke pohon yang lain.

Buat foto Instagramable jembatan tersebut sangat recommended sekali dan tentunya aman untuk dilewati ya.

Baca Juga: Bule Bolang Ke Gunung Salak Bogor - Sukabumi, Ini Dia Tips Yang Bisa Disiapkan Sebelum Melakukan Pendakian

  1. Rimera Camp

Mengintip dari channel YouTube Delvi Yenty yang tayang pada 15 Januari 2022 dengan judul RIMERA CAMP || Glamping BARU 400 Ribuan di Kaki Gunung Salak’.

Nah, buat sobat yang ingin menikmati keindahan Gunung Salak dari kejauhan bisa mencoba tempat glamping yang berada di kaki Gunung Salak Rimera Camp.

Buat penyewaan kamarnya sangat terjangkau karena hanya mulai dari yang 400 ribuan per malam saja.

Rimera Camp sendiri masih terbilang sebagai destinasi wisata baru Bogor karena baru resmi dibuka di akhir Desember 2021 yang lalu.

Baca Juga: Dua Sejoli Melakukan Adegan Syur di Gunung Salak, Tenda Pun Bergoyang

Nah, untuk saat ini Rimera Camp mempunyai tiga tipe kamar glamping mulai dari standar glamping, deluxe dan suite.

Jika sobat hanya datang berdua saja tipe standar sudah cukup karena dilengkapi dengan ranjang ukuran queen. Ya mantap lah kalau mau hanimun  bareng istri.

Terdapat AC, TV, dan fasilitas standard lain. Sobat juga dapat 2 porsi sarapan gratis.

Oh iya, untuk tipe standar ini lokasinya sangat dekat dengan cafe jadi bisa nongki bareng sambil menikmati keindahan alam Gunung Salak.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Gunung Salak Bogor Dengan Tiket 10 Ribu, Sejuk, Indah, Menantang Dan Instagramable Abis

Cuma untuk yang tipe standar ini kamar mandinya sharing ya sama tetangga. Tapi jangan khawatir, kalau hanya untuk cuci tangan atau wudhu sudah terdapat keran di bagian luar tiap kamar.

Nah itu dia 2 destinasi wisata view Gunung Salak yang recommended banget, Instagramable dan mantap buat healing.***

Editor: Hadi Juniar Syamsi

Sumber: YouTube Delvi Yenty YouTube MAYA ADELIA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah