Surga Kuliner di Tasikmalaya, 3 Bakmi Halal yang Wajib Kalian Coba, Nomor 3 Harus Rela Antri

9 November 2022, 18:43 WIB
Varian bakmi halal yang ada di Takara Kitchen Tasikmalaya, wajib coba! /: Instagram @takara_kitchen/


DESKJABAR - Aneka wisata kuliner yang tak hanya enak, tapi juga hits di Tasikmalaya.

Tasikmalaya salah satu surga makanan bari para pemburu kuliner.

Salah satu kuliner yang sedang hits di Tasikmalaya saat ini adalah bakmi.

Bakmi merupakan makanan yang digemari oleh semua usia, maka tak heran beberapa kedai bakmi di Tasikmalaya tak pernah sepi pengunjung.

Baca Juga: Resep Makanan, Resep Pempek Palembang Tenggiri, Enak, Lezat, Hemat, Cocok Untuk Praktik di Rumah

Kali ini DeskJabar akan merekomendasikan tiga bakmi halal di Tasikmalaya, yang wajib kamu coba.

1.Takara Kitchen

Menu bakmi menjadi menu baru di Takara Kitchen. Awalnya, kedai ini terkenal dengan ramennya.

Tekstur bakmi di Takara Kitchen lembut dan kenyal. Selain itu, bakmi nya homemade alias bikin sendiri dan dijamin halal.

Topping ayam cincangnya banyak dan harganya pun terjangkau. Cukup merogoh kocek Rp.17.000 per porsi.

Baca Juga: Hanya 20 Menit! Resep Rendang Enak Biarpun Kilat, Ala Rudy Choirudin Dijamin Bakal Ketagihan

Disini, kalian bisa memilih jenis bakmi yang diinginkan, bisa bakmi manis, asin, atau chili oil.

Selain ayam cincang, di bakmi Takara Kitchen ada topping lainnya, yaitu pangsit ayam goreng, kulit pangsit, dan baso.

Tak hanya bakmi dan ramen, di Takara Kitchen pun tersedia aneka jenis minuman yang menyegarkan, seperti Red Devil, Orange Squash, Lemon Tea, dan lain-lain.

Buat yang penasaran, bisa datang langsung ke alamat Jl. Paseh No.8 (sebelah RS Bersalin Ummi) Tasikmalaya.

Jam operasional, mulai buka pukul 10.00 dan tutup pukul 21.00 WIB.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Lembang Bandung yang Disukai Anak Buat Liburan, Banyak Permainan, Hits dan Instagramable

2.Bakmi Bangka Bang Roddy

Kedai bakmi satu ini terbilang masih baru, tapi selalu ramai oleh pengunjung setiap harinya.

Termasuk salah satu bakmi recommended di Tasikmalaya, karena kenyal dari bakmi nya pas dan dipadukan dengan aneka bumbu yang gurih, serta yang paling penting halal.

Bakminya pun dibuat homemade tanpa bahan pengawet, jadi sudah pasti sehat.

Di kedai bakmi ini ada 2 varian yang bisa kamu pilih, yaitu bakmi ayam dan bakmi tuna.

Baca Juga: BREAKING NEWS, Tokoh Sunda Tjetje Hidayat Padmadinata meninggal dunia, ini profil biodata dan pengaruhnya

Untuk bakmi ayam, memakai topping ayam cincang yang manis dan gurih, serta toge sebagai pelengkap.

Sedangkan untuk bakmi tuna, sudah pasti memakai topping ikan tuna yang di cincang dengan rasa yang pedas gurih, sehingga akan terasa nikmat dan segar saat menyantapnya.

Satu porsi bakmi di Bang Roddy ini pun cukup terjangkau, hanya Rp.19.000 untuk bakmi polos, untuk topping di jual terpisah.

Bakmi Bangka Bang Roddy ada di Jl. BKR (seberang Waroeng Steak) Tasikmalaya dan mulai buka pukul 10.00 sampai 20.00 WIB.

3.Los in Between

Untuk bakmi viral selanjutnya, ada Los in Between. Bisa dikatakan sebagai terhits di Tasikmalaya, karena untuk menikmati seporsi bakmi di sini harus waiting list alias antri.

Namanya yang unik, serta mengusung tema Jepang, membuat Los in Between menjadi tempat nongkrong favorit anak muda Tasikmalaya.

Pilihan bakmi di Los in Between ada 2 macam, yaitu Rou Mian dan Tang Mian.

Rou Mian adalah bakmi oriental goreng dengan topping irisan daging sapi yang dilengkapi dengan nori.

Tang Mian adalah jenis bakmi kuah yang diberi irisan telur dan beef sliced dengan kuah yang lembut.

Kedua jenis varian bakmi di Los in Between memiliki keunikan rasa tersendiri dan yang pasti halal.

Tak hanya itu, disini pun ada side dish lainnya, seperti baso, gyoza isi udang ayam, dan juga puding silky yang lembut dan tentu saja enak di lidah.

Untuk menikmati seporsi bakmi, kamu tinggal datang saja ke Pasar Karlis Ikan Hias, Pasar Baru, dekat dengan Mayasari Plaza, Tasikmalaya.

Harga bakmi di Los in Between mulai dari Rp.25.000-Rp.30.000/porsi, buka mulai pukul 09.00 sampai pukul 21.00 WIB.

Itulah 3 rekomendasi bakmi halal yang ada di Tasikmalaya, paling recommended dan wajib kalian coba. Ajak teman, keluarga, bahkan pacar kalian untuk menikmati semangkuk bakmi hits di Tasikmalaya.***

Editor: Ferry Indra Permana

Tags

Terkini

Terpopuler