Butuh Suasana Romantis? 3 Wisata Glamping Populer di Bandung Cocok untuk Honeymoon, Ada di Tengah Hutan

1 September 2022, 09:50 WIB
Igloo Glamping Rancaupas, Bandung /Instagram @ranca_upas/

DESKJABAR - Belakangan ini glamping atau glamour camping menjadi sebuah aktivitas berlibur yang banyak diminati wisatawan dalam mengisi hari libur baik bersama keluarga, pasangan sah, ataupun kerabat. Tentunya sudah menjamur di Bandung yang menjadi destinasi wisata favorit.

Bandung menjadi salah satu daerah objek wisata terutama penginapan yang menyediakan fasilitas glamping dengan suasana yang indah dan juga mewah bahkan bisa dijadikan tempat camping yang romantis untuk honeymoon.

Bandung memang menjadi salah satu surganya wisata bagi para wisatawan yang gemar menghabiskan akhir pekan untuk berjalan-jalan.

Objek wisata di Bandung yang sedang populer dan menjadi incaran terutama untuk honeymoon. Agar mendapat suasana berbeda saat ini adalah jenis wisata glamping, yaitu bermalam di tenda dengan fasilitas mewah namun tetap bisa menyatu dengan pesona keindahan alam.

Baca Juga: Warga Siap Ditembak Mati Pertahankan 5 Unit Rumah di Kecamatan Batununggal Kota Bandung yang Dipermasalahkan

Berikut 3 objek wisata glamping honeymoon di Bandung yang sangat cocok bagi pasangan yang ingin menikmati suasana honeymoon yang sangat romantis.

1. Lembang Asri Resort

Jenis wisata glamping juga menjadi incaran bagi pasangan-pasangan yang baru saja menikah untuk menikmati honeymoon glamping dengan suguhan alam dan udara yang sejuk sehingga melengkapi suasana yang romantis.

Lembang Asri Resort Bandung menyuguhkan suasana glamping mewah dengan suasana penuh dengan keromantisan bagi pasangan yang sedang honeymoon.

Fasilitas glamping Lembang Asri Resort Bandung tidak perlu diragukan lagi tentunya karena sudah pasti sangat lengkap mulai dari kolam renang dengan air hangat, playground, outbond, spa dan juga resto.

Bagi pasangan yang ingin honeymoon, bisa merequest untuk disiapkan kasur dengan dekorasi yang menarik dan tentunya romantis lengkap dengan nama dari pasangan tersebut dan taburan bunga mawar yang indah.

Baca Juga: Sejumlah Pengacara Ramai Ramai Bela Nenek di Bandung Mendadak Sakit Gegara Rumahnya akan Dibongkar Satpol PP

Lokasinya berada di Jalan Kolonel Masturi No. km 04, RW 4, SUkajaya, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Untuk rate harga honeymoon glamping per malam mulai dari Rp 1.875.000.

2. Igloo Glamping Rancaupas

Bermalam di tenda mewah yang menyerupai igloo tentu akan memberikan satu pengalaman menarik yang berbeda.

Apalagi jika sedang ingin honeymoon bersama pasangan tercinta tentu suasana alamnya juga akan melengkapi honeymoon yang romantis.

Baca Juga: Habib Bahar bin Smith Akhirnya Dibebaskan Berdasarkan Putusan Pengadilan Tinggi Bandung

Tepat di depan tenda terdapat danau buatan yang dihiasi dengan pepohonan dan juga daun-daun teratai dengan panorama keindahan alam yang indah.

Igloo Glamping Rancaupas ini memiliki fasilitas yang sangat lengkap dan memuaskan.

Salah satunya kamu bisa menikmati berendam di kolam air hangat yang mengandung belerang bersama pasanganmu.

Lokasi glamping yang satu ini berada di Jalan Raya Ciwidey – Patengan Np. KM. 11, Patengan, Kecamatan Rancabali, Bandung, Jawa Barat.

3. Bobocabin Cikole

Sensasi ala glamping dapat dinikmati di Bobocabin Cikole walaupun bentuk kamar tidak terbuat dari tenda melainkan dari kayu.

Baca Juga: Liverpool 2-1 Newcastle, Klopp” Ini Salah Satu Malam Terbaik yang Pernah Kami Alami”

Ini dikarenakan letaknya yang berada di tengah hutan dan jarak setiap kamar yang berjauhan.

Lokasinya terletak di Genteng Lapang Jend. No. 1, Cikole, Lembang, Bandung Barat.

Fasilitas yang lengkap di Bobocabin ini ditunjang dengan teknologi yang canggih seperti monitor panel yang ada di setiap kamar. Fungsinya adalah agar pengunjung bisa memilih suasana kamar dan juga mengganti warna lampu sesuai dengan keinginan.

Di depan cabin tersedia lahan yang dapat digunakan untuk perapian, bisa untuk api unggun ataupun barbeque-an.

Pemandangan alam hutan yang teduh akan menciptakan suasana yang penuh keromantisan bagi pasangan yang sedang menikmati berlibur untuk honeymoon.

Untuk rate harga permalam mulai dari harga RP 600.000 ke atas per malamnya.***

 

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Youtube Food and Foot YouTube Petualang Alam

Tags

Terkini

Terpopuler