Tips Budidaya Burung Puyuh Bagi Pemula, Agar Sukses Usaha Peternakan Menghasilkan Keuntungan

- 24 Februari 2023, 08:34 WIB
Usaha peternakan burung puyuh, tips bagi pemula agar sukses usaha peternakan.
Usaha peternakan burung puyuh, tips bagi pemula agar sukses usaha peternakan. /dok Rukmantoro Salim

Kandang untuk anak burung puyuh, digunakan untuk anak-anak puyuh umur 1 hari sampai tiga minggu. Kondisinya harus hangat sehingga diperlukan alat pemanas ruangan. Untuk memuat 90-100 anak puyuh, hanya diperlukan ukuran kandang panjang 100 cm, tinggi 40 cm, lebar 100 cm, dan tinggi kaki hingga 50 cm

 Baca Juga: Resep Telur Asin Puyuh dan Cara Membuat, Makanan Unik Khas Sukabumi, Peluang Usaha Kuliner dan Peternakan

Kandang untuk pertumbuhan anak puyuh, biasanya bentuknya sama dengan para induk petelur. Anak-anak puyuh umur 3-6 minggu dipindahkan ke kandang ini.

Untuk pemilihan bibit, pilih puyuh betina yang sangat aktif dan para jantan yang sehat untuk membuahi betina agar produksi telur bagus.

Lain halnya untuk konsumsi, pilih indukan betina yang sehat dan tidak terdapat penyakit bawaan.

Pemeliharaan burung puyuh

Berikan pakan secara teratur dna nutrisi dibutuhkan. Pakan bisa berbentuk tepung, remah-remah, atau pellet.  

Ketika awal masa pertumbuhan di bawah umur 3 minggu, berikan bentuk tepung. Selewat itu berikan dalam bentuk butiran.

Pemberian makanan dilakukan pagi dan sore. Untuk pakan burung puyuh banyak yang menjual, tetapi bisa dibuat sendiri.

Masa panen telur, inilah yang paling ditunggu para peternak burung puyuh. Perolehan telur biasanya diperoleh setiap hari. ***

   

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Wawancara cybex.pertanian.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x