INILAH Kehebatan Suku Bajo yang Jadi Inspirasi Film Avatar 2 :The Way of Water, Orang Dengan Limpa Lebih Besar

- 22 Desember 2022, 08:52 WIB
Suku Bajo menjadi inspirasi suku Metkayina dalam film Avatar 2:The Way of Water
Suku Bajo menjadi inspirasi suku Metkayina dalam film Avatar 2:The Way of Water /avatar.com/

"Metkayina adalah semacam budaya asli daerah. Mereka menyimpang dari hutan berbasis darat Na'vi (dari film pertama) mungkin puluhan ribu tahun yang lalu dan secara fisik lebih beradaptasi dengan lautan," ujar Cameron.

Dalam sebuah wawancara dengan dengan saluran National Geographic, Cameron menceritakan bahwa untuk menciptakan karakter suku Metkayina, pihaknya telah melakukan berbagai riset budaya berbagai suku yang ada di dunia.

Baca Juga: 8 Fakta Mencengangkan Film Avatar 2 yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Datang ke Bioskop

Cameron kemudian tertarik dengan Suku Bajo di Indonesia dan Maori di Selandia Baru, mereka hidup berdampingan dengan laut.

Khususnya Suku Bajo, Cameron begitu tertarik dengan kehebatan suku ini dimana mereka mampu menyelam di kedalaman laut dalam waktu yang cukup lama.

Suku Bajo juga hidup di rumah panggung di atas perairan dangkal dan hidup di atas perahu kecil dan sederhana.

Suku Bajo inilah yang kemudian menjadi inspirasi bagi Cameron untuk menciptakan karakter dari suku Metkayina.

Suku Bajo Memiliki Ukuran Limpa Lebih Besar dari Manusia Normal

Suku Bajo hidup di rumah panggung di atas air dan punya kehebatan menyelam hingga kedalaman 70 meter tanpa  alat selam modern
Suku Bajo hidup di rumah panggung di atas air dan punya kehebatan menyelam hingga kedalaman 70 meter tanpa alat selam modern
Suku Bajo sebenarnya merupakan etnis yang tersebar di wilayah Asia Tenggara yang dikenal memiliki karakteristik kemaritiman.

Saat ini mereka tersebar di beberapa wilayah perairan Sulawesi, Kalimantan Timur, Maluku, Nusa Tenggara, hingga ke pantai timur Sabah (Malaysia) dan Kepulauan Sulu (Filipina).

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Kemdikbud Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah