Resep cilor anti gagal, garing di luar kenyal di dalam, makanan sederhana tapi mendunia bikin kangen sekolah

- 10 November 2022, 12:35 WIB
Biar anak gak jajan di luar, coba resep dan cara membuat cilor ini, enak untuk cemilan di rumah.
Biar anak gak jajan di luar, coba resep dan cara membuat cilor ini, enak untuk cemilan di rumah. /YouTube Nay Yumna/


DESKJABAR - Cilor merupakan makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tepung tapioka atau biasa disebut aci dalam bahasa Sunda.

Cilor sendiri merupakan singkatan dari aci dan telor yang dimasak dengan cara aci dibalut dengan telur.

Cilor banyak dijual oleh pedagang kaki lima di pinggir jalan.

Bumbu tambahan agar cara membuat cilor rasanya lebih gurih dan mantap, bisa campur dengan daun bawang, garam, dan penyedap rasa.

Kudapan lezat ini paling dikenal di Bandung dan Surabaya.

Baca Juga: Resep cilor atau Cilok Telor anti gagal, bahan sederhana, rasanya nikmat dan gurih dijamin bikin ketagihan

Rasa gurih dan pedasnya berbeda dan cocok dinikmati bareng keluarga.

Saking populernya cilor menjadi kudapan sederhana tapi mendunia bikin kangen masa-masa sekolah.

Bumbu tambahan agar cara membuat cilor rasanya lebih gurih dan mantap, bisa campur dengan daun bawang, garam, dan penyedap rasa.

Berikut ini resep cilor anti gagal yang teksturnya garing di luar dan kenyal di dalam :

Bahan:
- 200 gram tepung kanji
- 50 gram tepung terigu
- 200 ml air
- 1 sdm kaldu jamur bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1 sdt lada putih

Bahan pelapis:
- 1 butir telur, kocok
- Garam, lada putih secukupnya.
- Kaldu jamur

Cara membuat:
1. Campur semua bahan, aduk rata.
2. Didihkan air yang sudah dicampur sedikit minyak goreng. Balur tangan dengan sedikit tepung kanji lalu bentuk adonan bulat. Kemudian rebus di air yang sudah mendidih.
3. Tunggu sampai mengapung lalu angkat. Setelah itu tusukan di tusuk sate.
4. Balur aci dikocokan telur yang telah dicampur garam dan lada putih. Goreng di api kecil yang sudah dipanaskan hingga permukaan garing.

Baca Juga: Resep sambal rawit bawang merah anti gagal, nikmat bikin nagih dan cocok untuk makan siang keluarga dan kantor

Resep cilor ini dapat menjadi inspirasi bagi Anda penikmat makanan berbahan dasar aci ini.

Dan itulah resep simpel anti gagal, garing di luar kenyal di dalam.***

Editor: Ririn Fitri Astuti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x