Badarawuhi Tambah Menakutkan, Bila Dipadukan Selendang Badarawuhi Dengan Gamelan Mistis, KKN di Desa Penari

- 2 Juni 2022, 06:15 WIB
Ilustrasi film KKN di Desa Penari, Badarawuhi tambah menakutkan, bila dipadukan selendang dan gamelan mistis
Ilustrasi film KKN di Desa Penari, Badarawuhi tambah menakutkan, bila dipadukan selendang dan gamelan mistis /Instagram/ @kknmovie/

 

DESKJABAR - Badarawuhi akan tambah menakutkan bila dipadukan antara selendang Badarawuhi dengan gamelan kekuatan mistis ini, dalam film KKN di Desa Penari.

Konon katanya selendang Badarawuhi sudah terkena kutukan dan memiliki kekuatan yang sangat besar dan akan lebih kuat bila dipadukan dengan gamelan mistis ini akan jadi tambah menakutkan.

Sehingga bagi siapa saja yang memakai selendang Badarawuhi tersebut, dipastikan akan terkena pengaruh kutukan yang menakutkan juga.

Baca Juga: Mencegah ULAR Masuk Rumah dengan GARAM Ternyata Hanya Mitos: INI CARA YANG BENAR!

Para tokoh dalam film KKN di Desa Penari yang pernah memakai selendang Badarawuhi adalah Widya dan Bima.

Cerita dalam film KKN di Desa Penari adalah Bima sangat mencintai Widya sehingga ia akan melakukan apa saja demi mendapatkan cinta Widya.

Termasuk memakai Selendang Badarawuhi, Bima pernah memakai selendang tersebut untuk menaklukan hati Widya.

Baca Juga: KKN DESA PENARI Ungguli Doctor Strange 2 di Singapura dan Malaysia, Inilah Keuntungan Fantastis yang Diraih

Namun pada kenyataanya yang memakai selendang Badarawuhi untuk selamanya adalah Ayu, karena ia juga sangat mencintai Bima.

Dan pada akhirnya Ayu harus menanggung akibatnya karena meninggal akibat perbuatan dirinya sendiri yang tidak menjaga amanah.

Seperti yang kita ketahui bahwa dalam cerita KKN Desa Penari Sosok Badarawuhi merupakan sosok hantu gaib berparas cantik yang mendiami sebuah hutan.

Dalam ceritanya Badarawuhi memiliki salah satu jimat kebesarannya yaitu selendang yang selalu ia pakai.

Baca Juga: Menikmati Liburan di 7 Tempat Wisata Hidden Gems di Semarang, CEK Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Konon katanya selendang yang berwarna hijau tersebut selalu dipakai ketika akan melakukan seni menari di hadapan para lelembut hutan.

Dan jika ada manusia yang memakai selendang Badarawuhi konon akan dijadikan sebagai penari baru oleh Badarawuhi.

Diceritakan dalam film KKN di Desa Penari bahwa selendang tersebut memiliki kekuatan yang sangat besar.

Di dalam ceritanya tokoh yang pernah memakai selendang milik Badarawuhi adalah Widya.

Widya diperlihatkan dalam film KKN Desa Penari sedang menari-nari di hadapan para hantu lelembut hutan.

Selain itu Badarawuhi juga sangat menyukai laki-laki dari kalangan manusia sehingga tidak jarang ia selalu menggoda para laki-laki yang disukainya.

Maka tidak heran dibalik sosok Badarawuhi yang selalu memakai selendang hijau tersebut adalah agar tetap awet muda dan cantik sehingga menggoda para laki-laki yang melihatnya.

Hal tersebut diceritakan dalam akun twitter @simpleman pada tahun 2019, yaitu bahwa saat itu Pak Prabu selaku kepala Desa menanyakan asal dari dua benda keramat berupa kawaturih dan selendang Badarawuhi.

Ternyata suara gamelan yang mengandung mistis kuat dalam film KKN di desa penari, sehingga bikin Badarawuhi menari dan bisa membuat para penonton merinding. Gamelan itu asli dari mana?

Selain alur ceritanya yang diambil dari kisah nyata, suara gamelan Original Soundtrack atau OST dari film KKN di Desa Penari juga diambil dari kesenian gamelan khas Indonesia, mirip suara gamelan Banyuwangi yang sebagian gamelan terkenal dengan pengaruh mistis.

"Saat itu saya diminta untuk memadukan suara gamelan Jawa dan gamelan Banyuwangi, tapi tetap suara gamelan Banyuwangi yang mendominasi, begitu pula dengan tarian yang ingin diambil dari Banyuwangi, dari situ kemungkinan ya di Banyuwangi," kata Ubaid Ijlal Abror sang penabuh suara gamelan tersebut

Sehingga film KKN di Desa Penari semakin terasa nyata dalam kehidupan sehari-hari warga Indonesia dalam suasana mistis

Dan tentunya bisa bikin menakutkan para penonton yang mendengar suara gamelan tersebut dengan tarian dari Badarawuhi, apalagi dengan dibalut alur cerita film KKN di Desa Penari itu.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Berbagai Sumber Twitter @simpleman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x