SEA Games 2022 : Kontingen Indonesia Keluhkan Sulitnya Makanan Halal di Vietnam, Makanannya hanya Beginian..

- 16 Mei 2022, 12:50 WIB
ilustrasi makanan halal, ikan salmon/Harus serba selektif mencari makanan halal di Vietnam, sebab sebagian besar makanan yang biasa ada di Indonesia hampir tidak ada di Vietnam. Makanannya hanya beginian
ilustrasi makanan halal, ikan salmon/Harus serba selektif mencari makanan halal di Vietnam, sebab sebagian besar makanan yang biasa ada di Indonesia hampir tidak ada di Vietnam. Makanannya hanya beginian /Pixabay/cattalin/

DESKJABAR - Kontingen Indonesia, mulai dari atlet dan official dari beberapa cabang olahraga yang mengikuti  SEA Games 2022 di Vietnam mengaku kesulitan mencari makanan halal di Vietnam.

Hal itu seperti dikeluhkan Manajer tim kickboxing Indonesia, Neneng Nurosi Nurasjati.

Neneng mengatakan harus serba selektif mencari makanan halal di Vietnam, sebab sebagian besar makanan yang biasa ada di Indonesia hampir tidak ada di Vietnam.

Menurutnya, di hotel tempat singgah, Neneng tidak bisa membedakan mana makanan halal dan tidak.

Baca Juga: Profil 7 Pemain Voli Putri Andalan Indonesia pada SEA Games 2022, Cantik Bagaikan Bidadari, Asal Klub

"Baru dua hari lalu ada space untuk muslim, tapi itu pun hanya sedikit, dan seperti tidak ada pilihan," kata Neneng seperti dikutip dari Antara, Senin,16 Mei 2022.

Neneng mengatakan, di Vietnam berbeda seperti dengan di Filipina pada SEA Games 2019, terlihat makanan untuk muslim dan non muslim karena pihak hotel telah mengklasifikasikan sebelumnya.

"Saya sudah menyampaikan kepada LO, LO kan menyampaikan kepada Organizing Committee di sini. Organizing Committee kan pastinya langsung ke hotel, cuman saya tidak tahu kalau di hotel kok bisa lambat," kata Neneng.

Makanan di Vietnam hanya begitu - begitu aja, antara lain ada babi dan lainnya. Beberapa makanan lain yang dipastikan halal ada yang pakai minyak babi.

Baca Juga: Yolla Yuliana, Pemain Voli Putri SEA Games 2022 Tak Bisa Berkutik saat Laga Indonesia vs Thailand SKOR 3-0

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x