Begini Cara Setan Dibelenggu Saat Ramadhan, Penyebab Pintu Surga Dibuka, Simak Ustadz Adi Hidayat

- 18 Maret 2022, 12:13 WIB
Penjelasan cara setan dibelenggu saat Ramadhan oleh Ustadz Adi Hidayat.
Penjelasan cara setan dibelenggu saat Ramadhan oleh Ustadz Adi Hidayat. /YouTube Adi Hidayat Official

DESKJABAR – Banyak yang meyakini bahwa setan tidak akan bisa kemana-mana saat Ramadhan, karena mereka semua dibelenggu atau diikat.

Oleh karena itu, kaum muslim bisa leluasa beribadah di bulan Ramadhan tanpa gangguan setan yang terkutuk.

Hal ini berdasarkan hadits shahih berikut ini:

“Ketika masuk bulan Ramadhan, maka setan - setan dibelenggu, pintu-pintu surga dibuka, dan pintu-pintu neraka ditutup.” (HR. Bukhari)

Kendati demikian, tetap ada saja manusia berbuat maksiat saat Ramadhan. Padahal seharusnya kalau setan dibelenggu, manusia tidak akan jatuh ke dalam maksiat.

Sebab setan merupakan pemberi pengaruh buruk bagi manusia untuk jatuh ke dalam jebakan dosa.

Lalu bagaimanakah cara setan itu dibelenggu?

Mengutip dari Youtube Audio Dakwah, “Kok Banyak Maksiat? Benarkah Setan Dibelenggu Ketika Ramadhan? - Ustadz Adi Hidayat LC MA”, 12 Mei 2018, berikut penjelasannya.

Ustadz Adi Hidayat membenarkan hadits Bukhari yang menjadi dasar bahwa setan itu memang dibelenggu saat Ramadhan.

Menurut Ustadz Adi Hidayat, hadits tersebut dinilai shahih dan terbukti kebenarannya.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: YouTube Audio Dakwah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x