Pria Penendang Sesajen di Gunung Semeru, Berada Sekitar Rumahnya, Denny Darko

- 13 Januari 2022, 20:04 WIB
Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti Hananto Seno, melakukan pencarian pelaku penendangan sesajen di lokasi erupsi Gunung Semeru.
Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti Hananto Seno, melakukan pencarian pelaku penendangan sesajen di lokasi erupsi Gunung Semeru. /Humas Polres Lumajang/

Baca Juga: EKSKLUSIF: TUNTASKAN KASUS SUBANG, Mantan Kapolda Jabar Anton Chraliyan Sarankan Begini...

Atas aksinya itu, pria penendang sesajen itu kini tengah dicari aparat kepolisian karena dinilai melanggar pasal 156 KUHP tentang ujaran kebencian dan penghinaan suatu golongan.

Melalui kartu tarotnya, Denny Darko pun mencoba meramal keberadaan pria penendang sesajen di Gunung Semeru.

Berdasarkan ramalan Denny Darko, pria tersebut ada di Indonesia dan berada tidak jauh dari tempat tinggalnya.

Saya yakin dia sedang berada di Indonesia dan ada tidak jauh dari tempat tinggalnya," ungkap Denny Darko.

Denny Darko berpendapat pria penendang sesajen di Semeru sebaiknya diproses sesuai hukum.

"Saya yakin pria penendang sesajen sedang berada di Indonesia dan ada tidak jauh dari tempat tinggalnya," katanya dikutip Deskjabar.com dari kanal YouTube Deddy Darko.

Baca Juga: KISAH PENDAKIAN GUNUNG SALAK: Bertemu Sosok Wanita Berkebaya Melambai-lambai, Loh Kenapa yang Lain Tidak?

"Dan terus kemudian kita harus cari, karena saya pikir lingkungannya pasti memiliki paham yang sama dan jika itu diketahui maka kita tentu saja akan bisa men-stop radikalisme," imbuhnya.

Lebih lanjut, Denny Darko menyarankan agar pria penendang sesajen yang kini tengah jadi buronan polisi itu menyerahkan diri sebelum sesuatu yang tidak diinginkan terjadi.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x