Bisakah Memanggil Arwah atau Roh Orang Mati? Ustadz Abdul Somad: Bohong Besar

- 10 Januari 2022, 09:04 WIB
Menurut Ustadz Abdul Somad, ada jin atau setan yang selalu bersama dan mendampingi manusia, yaitu jin Qorin.
Menurut Ustadz Abdul Somad, ada jin atau setan yang selalu bersama dan mendampingi manusia, yaitu jin Qorin. /YouTube Ustadz Abdul Somad Official/

DESKJABAR - Fenomena spirit doll alias boneka arwah yang mewabah di kalangan sebagian selebritis tanah air menyisakan pertanyaan penting, benarkah arwah atau roh (ruh) orang yang sudah meninggal dunia bisa dipanggil, memasuki boneka, atau memasuki tubuh orang?

Ustadz Abdul Somad pun menjelaskan soal bisa tidaknya memanggil roh orang mati melalui video berjudul Dalil roh bisa masuk ke tubuh orang lain? | Ustadz Abdul Somad, Lc., MA, yang tayang 11 Agustus 2020.

Menurut Ustadz Abdul Somad, ada jin atau setan yang selalu bersama dan mendampingi manusia serta berbisik-bisik, yaitu jin Qorin. Istilah Qorin artinya selalu bersama.

Baca Juga: Dahsyatnya Shalat Dhuha, Bersedekah Diri Pada Allah, Simak Ceramah Abdul Somad , Doa Bada Dhuha Adi Hidayat

"Qorin adalah jin yang selalu bersama dengan kita. Jadi waktu saya lahir ada jin yang selalu bersama saya. Pas saya mati, jin Qorin tetap hidup," tutur Abdul Somad.

Ia menerangkan bahwa jin Qorin yang tetap hidup di dunia tersebut yang bisa memasuki orang yang stres, depresi, hilang akal, atau termenung.

Orang yang dimasuki jin Qorin tersebut kemudian bisa bersuara seperti suara orang yang meninggal dunia.

Selanjutnya, Abdul Somad mengilustrasikan percakapan antara orang yang kemasukan jin Qorin tersebut dengan dukun yang dipanggil untuk menyembuhkannya.

"Siapa ini yang masuk?" tanya dukun.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: YouTube Ustadz Abdul Somad Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x