Puisi Maulid Nabi yang Membuat Menangis, Inilah Tiga Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW Peringati Maulid Nabi 2021

- 20 Oktober 2021, 16:47 WIB
Ilustrasi Contoh Puisi Maulid Nabi Singkat, Cocok Dibacakan Anak TK
Ilustrasi Contoh Puisi Maulid Nabi Singkat, Cocok Dibacakan Anak TK /Unsplash.com/Abdul Muizz

Judul: Ya Nabi Ya Rasulullah

Ya nabi ya Rasulullah
Panutan kami, akhir dari segala nabi
Kaulah surya penerang umat manusia
Kaulah purnama ditengah gulita
Engkaulah cahaya di atas cahaya
Yang tak kan pernah padam
Hingga akhir zaman

Ya Nabiyallah, Ya Habiballah
Kau ciptakan kedamaian
Ditengah kekacauan dan kebodohan
Suara kejahiliyahan Yang terdengar sumbang
Kau gantikan dengan nyayian surga
Yang sungguh menentramkan

Ya Nabi Ya Rasulullah
Biarkan aku memujamu, memujimu
Kugoreskan namamu dihatiku
Kan kuperlihatkan kepadamu
Kala aku bersua denganmu
Disurga Tuhanku juga Tuhanmu

Baca Juga: 22 Kode Redeem FF SEKARANG, Teranyar Hari Ini Kamis 20 Oktober 2021, Hadiah Gratis, Skin Bundle, Senjata MP40

Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW ke 2

Judul: Nabi Di Akhir Zaman

Oleh: Nadyrra Putry

Engkau datang menembus dinding kegelapan
Ketika jahiliyah menguasi zaman
Dan di dunia dilanda kesuraman
Hadirmu menjadi lentera penerang jalan

Allah menunjukmu memimpin umat Islam
Kepadamu ayat suci diturunkan
Yang kini terkumpul dalam kitab Al-Qur'an
Sebuah perintahNya yang harus engkau ajarkan

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: kabarlumajang.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x