BREAKING NEWS, BMKG Rilis Gempa 6,2 Skala Richter Kamis Malam di Enggano, Bengkulu

- 10 Februari 2021, 20:46 WIB
BMKG merilis gempa berkekuatan 6,2 skala Richter di Enggano, Bengkulu pada Kamis 10 Februari 2021 malam
BMKG merilis gempa berkekuatan 6,2 skala Richter di Enggano, Bengkulu pada Kamis 10 Februari 2021 malam /BMKG/

 

DESKJABAR – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis telah terjadi gempa bermagnitudo 6,2 pada Rabu 10 Februari 2021 pukul 19.52 WIB.

Pusat gempa berada di laut, 80 Kilometer Barat Daya Enggano, Provinsi Bengkulu, dengan pusat gempa di kedalaman 10 Km.

Getaran gempa dirasakan hingga ke Enggano, Kota Bengkulu, dan Kepahiang.

Dari pantauan grafik BMKG, gempa tersebut tidak menimbulkan kerusakan karena skala getaran pada level II dan III.

Gempa juga terpantau oleh Pusat Seismologi Eropa-Mediterania, yang menyebukan gempa 6,2 skala Richter telah melanda barat daya Sumatera.

Gempa itu tercatat 226 km selatan Bengkulu pada 12:52 UTC dan terletak pada kedalaman 40 km.***

Editor: Dendi Sundayana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah