Hari Pers Nasional 2021, Mantan Jubir KPK Minta Pejabat Publik Bertanggung Jawab Kepada Publik Lewat Pers

- 9 Februari 2021, 13:43 WIB
Hari Pers Nasional (HPN)  tanggal 9 Februari 2021
Hari Pers Nasional (HPN) tanggal 9 Februari 2021 / /DOC Humas HPN

DESKJABAR - Sejumlah sosok dan tokoh secara bergantian menyampaikan ucapan selamat Hari Pers Nasional, Selasa, 9 Februari 2021, melalui media sosial, termasuk Twitter. 

Salah satunya, mantan Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi Febri Diansyah, yang meminta pejabat publik untuk bertanggung jawab kepada publik melalui pers.

"Hari Pers itu mestinya 'dirayakan' pejabat publik dengan mengingat bahwa ketika jadi pejabat publik, ia bertanggungjawab pada publik. Fungsi Pers salah satunya adalah memfasilitasi pertanggungjawaban tersebut. Jadi, kalau ditanya jurnalis, ya dijawab. bukan dioper2 apalagi didiemin," tutur @febridiansyah.

Baca Juga: Kementerian PUPR Bangun Rumah Susun Rp86,6 Miliar di Bekasi dan Jakarta, Simak Peruntukannya

Simak ucapan selamat dari sosok dan tokoh lainnya.

"Selamat #HariPersNasional75 tema "Bangkit dari Pandemi, Jakarta Gerbang Pemulihan Ekonomi, Pers sebagai Akselerator Perubahan." Dengan PEMBERITAAN AKURAT, AKURAT,AKURAT. Membantu pencerahan publik dari informasi hoaks & kebencian SARA ~ #JubirPresidenRI," kata Jubir Presiden Fadjroel Rachman melalui @fadjroeL.

"Tanpa independensi media, tak ada kebebasan pers. Tanpa kebebasan pers, tak ada mata untuk mengawasi perilaku kekuasaan, tak ada desakan bagi perlindungan hak-hak warga. Dirgahayu Pers Nasional Indonesia! Bangunlah jiwanya, bangunlah badannya!," ucap politikus RachlanNashidik, @RachlanNashidik.

"Selamat Hari Pers Nasional 2021 untuk para insan pers, terima kasih dan apresiasi yang tinggi kami sampaikan kepada seluruh insan pers dan media di Indonesia. Teruslah berkarya, menyajikan informasi yang berkualitas, mencerdaskan, serta jadilah akselelator perubahan," kata Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar di @halimiskandarnu.

Baca Juga: Hari Pers Nasional 2021, Ucapan Selamat dari Presiden Joko Widodo dan Sejumlah Instansi

"Tahun ini Hari Pers Nasional dilaksanakan sederhana, sesuai dengan suasana yang sedang kita hadapi, tapi semangatnya lebih besar. Kolaborasi pers dan pemerintah InsyaAllah akan bisa membangkitkan optimisme bangsa dalam menghadapi pandemi. Selamat Hari Pers Nasional. #HPN2021," ucap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melalui @aniesbaswedan.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x