Percobaan Roket SpaceX Milik Miliarder Elon Musk Menemui Kegagalan, Meledak Hebat Hingga Memekakkan Telinga

- 3 Februari 2021, 13:36 WIB
Peluncuran Roket SpaceX, starship milik miliarder Elon Musk kembali menemui kegagalan setelah terjadi ledakan pada percobaab di Texas, Selasa 3 Februari 2021
Peluncuran Roket SpaceX, starship milik miliarder Elon Musk kembali menemui kegagalan setelah terjadi ledakan pada percobaab di Texas, Selasa 3 Februari 2021 /Twitter/@SciGauySpace/

ak

DESKJABAR – Hanya dalam kurun waktu hampir dua bulan, percobaan peluncuran prototipe roket SpaceX, cikal bakal penerbangan luar angkasa ke bulan dan Mars milik miliarder Elon Musk, berakhir dengan kegagalan.

Pada percobaan peluncuran kedua roket SpaceX yang berlangsung di kawasan Texas, Selasa 3 Februari 2021 waktu setempat, roket meledak hebat dengan menimbulkan bola api, saat mencoba mendarat tegak.

Itu adalah kecelakaan kedua setelah prototipe terakhir Starship mengalami nasib serupa pada bulan Desember 2020.

Baca Juga: Kapal Perang SS Dorchester Tenggelam Ditorpedo Kapal Selam Jerman, 672 Penumpang Tewas

Starship SN9, roket setinggi 16 lantai yang dipandu sendiri, awalnya melesat ke langit cerah di kawasan Texas yang meluncur dari landasan peluncurannya di Pantai Teluk.

Roket melesat mencapai ketinggian yang diinginkan yaitu 10 kilometer, sedikit lebih rendah  dibanding percobaan pada Desember lalu.

Segalanya tampak berjalan dengan baik saat pesawat ruang angkasa itu terbalik dan mulai turun.

Namun saat menegakkan dirinya kembali untuk pendaratan, tidak berhasil dan menghantam tanah dengan suara memekakkan telinga, kemudian meledak dengan nyala api oranye terang dan awan debu, enam menit 26 detik setelah peluncuran.

Baca Juga: Sengketa Pilkada Pangandaran 2020: KPU Optimistis Gugatan Pasangan Adang-Supratman Ditolak MK

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x